ARIPITSTOP.COM – Setelah ramai dan menjadi perdebatan ketika Mandalika Racing Team dalam laman instagramnya mengumumkan telah bekerjasama dengan SAG Moto2, kini semakin terang benderang katena pihak ONEXOX TKKR telah resmi mengumumkan mundur dari kerjasamanya bersama SAG Moto2.

Melalui sebuah siaran langsung yang ditayangkan melalui akun Facebook ONEXOX TKKR, Bos tim tersebut Bobie Farid Shamsudin menyatakan timnya mundur dari ajang balap Moto2 untuk musim balap tahun 2021. Hal ini menegaskan jika MRT memang telah menjalin kerjasama dengan SAG untuk menjalani balapan di musim 2021.

Dalam siaran langsung melalui akun facebooknya, bos ONEXOX TKKR mengatakan jika proposal yang diajukan oleh pihak MRT lebih menarik untuk diajak kerjasama ketimbang dengan ONEXOX TKKR yang sampai saat ini justru masih mengalami kendala finansial.

Bobie juga menegaskan, dirinya tak mungkin bisa melawan Mandalika Racing Team Indonesia yang kini tengah memiliki modal lebih besar dan itu tentunya sangat dibutuhkan oleh SAG.

“Saya berbeda pendapat dengan SAG, tawaran yang diberikan oleh MRTI pastilah lebih besar dan itu untuk masa depan SAG. Selain itu dukungan juga datang dari Presiden Jokowi. Tak mungkin lah kami bisa melawan.” ungkap bos ONEXOX TKKR.

Bahkan dikabarkan pihak ONEXOX TKKR masih ada beban pembayaran sekitar 10% kepada pihak SAG Moto2, namun sang bos ONEXOX keberatan jika dikatakan telah bangkrut karena mereka masih akan fokus pada balapan yang lain.

“Kami Decided Menarik diri dari pada saingan Moto2 tahun depan. Kita fokus balik pada rancangan sendiri di CEV, membuat strategi baru, Kami akan terus berada dalam Industri  . . di Malaysia Cup Prix , Malaysia Superbike series, dalam ARRC . . . Penarikan diri ini tidak ada hubungan dengan Saya bangkrut atau team bangkrut.  . . “ ungkap Bobie Farid Shamsudin dalam livenya di facebook.

Atas resminya ONEXOX TKKR mundur dari SAG Moto2 maka kemungkinan besar MRT yang akan menggantikannya, dan pembalap Kasma Daniel kemungkinan juga akan digantikan oleh Dimas Ekky yang akan menemani Thomas Luthi.

https://facebook.com/watch/live/?v=413277620040992&ref=watch_permalink

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini