ARIPITSTOP.COM – Apa yang ada dibenak saya ketika melihat bocoran Next Honda CBR250RR adalah motor ini haus akan kecepatan…!, bisa dibilang semua berubah baik dari engine maupun desain hingga fitur. Akan ada perubahan jalur hisap udara di filter udara hingga perubahan jalur oli mesin hingga perubahan desain knalpot serta penambahan fitur seperti Keyless. Dan berikut inilah gambarannya…

Beberapa paten dari New CBR250RR sudah bocor beberapa bulan yang lalu dan informasi yang datang kini semakin lengkap karena sudah masuk ke area mesin hingga penambahan fitur serta desain. Mulai dari perubahan power mesin yang dimulai dari intake atau jalur filter udara yang infonya akan ada sedikit perubahan desain untuk memaksimalkan udara yang masuk ke ruang bakar.

Kemudian Honda juga sudah kedapatan telah mendaftarkan paten berupa sistem jalur oli mesin yang berbeda alurnya yang kemungkinan untuk meningkatkan sistem pendinginan di mesin.

Lalu jalur pembuangan alias knalpot akan berubah drastis dimana yang kini memiliki dua lobang pembuangan akan berubah hanya satu lobang pembuangan saja. Hal ini didapat juga dari gambar desain paten yang didaftarkan oleh Honda, (jangan melihat desain motornya karena itu disinyalir kuat hanya sebuah kamuflase saja).

Dari foto gambar paten tersebut terlihat dengan jelas bahwa desain knalpot berubah total, leher knalpotakan menyatu di sebuah chamber yang kemudian akan ada dua pipa yang disatukan ke belakang dengan satu lobang pembuangan saja.

Honda CBR250RR 2020 nantinya diinfokan oleh kojintekibikematome, motor ini tetap memakai ride by ware dengan penambahan fitur slippre clutch untuk menambah akslerasi bahkan tetap dilengkapi dengan 3 power mode tetapi dengan perubahan perbedaan power atau akslerasi yang lebih meningkat di setiap modenya. Dan jangan kaget kalau motor ini juga akan dilengkapi dengan Cruise Control, jiaaan komplit banget nanti fitur yang akan disematkan di New CBR250RR 2020.

Kemudian fitur Smart key atau keyless juga akan menjadi fitur standar di Next CBR250RR nantinya, fitur terbaru ini terkuak via gambar paten yang sudah didaftarkan oleh Honda Jepang. Smart Key CBR250RR ini akan diletakkan di segitiga atas seperti yang dijelaskan dalam gambar paten dibawah ini. Sekali lagi jangan melihat desain motor ataupun bentuk dari speedometer karena ini disinyalir kuat hanya sebagai kamuflase alias penyamaran paten agar tidak terendus.

  • 70: Portable Wireless Key
  • 71: Lock button
  • 81: Power switch
  • 82: Starter switch (cell)

Dalam gambar paten diatas terlihat nomor 70 adalah remote smart key system, kemudian knopnya akan ditaruh di segitiga atas tepatnya pada nomor 81. Sedangkan nomor 50 disinyalir merupakan Modul Transceiver Smart Key Yang diletakkan di belakang komstir.

Dari beberapa informasi bocoran tentang New CBR250RR 2020 memang bisa disimpulkan bahwa Honda benar2 all out di segmen sport 250 fairing ini, berbagai fitur disematkan dan bisa dibilang juga haus akan kecepatan. Kita lihat saja informasi apa saja yang akan ada di CBR250RR 2020.

5 KOMENTAR

  1. kalo ninja250 4silinder dijual 150juta, nih motor cbr250rr 2020 bisa laku keras di pasaran. kalo ninja250 4silinder dijual 80juta, nih motor cbr250rr 2020 bakalan jadi bahan ketawaan aja.

  2. Kalopun bs dipksa dibwh 100 kyknya g bkl dibwh 90
    Cb liat part cataloge hrga cylinder head aja tnpa daleman dah kisaran 5 jt bayangin aja kl lengkp atas mpe bwh luar dalm
    It msh mesin blm yg laen yg msti disesuaikn
    Dan jgn lupa pajk yg pasti amit amit

Tinggalkan Balasan ke BOLANHOK Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini