ARIPITSTOP.COM – Naik motor entah itu dalam posisi naik di depan atau di bonceng di belakang, pastikan tidak ada benda2 semacam kain yang merumbai kebawah yang bisa sampai terlilit ke roda atau rantai. Fatal akibatnya jika baju atau kain yang kita kenakan bisa terililit rantai karena bisa mengakibatkan kecelakaan yang berujung kematian.

Sudah sering pemberitaan mengenai baju terlilit roda belakang, dan kali ini ada satu lagi yang sedang viral di media sosial, terlihat seorang perempuan yang bajunya terlilit rantai motor bebek yang dia naiki. Informasi yang beredar kalau perempuan ini membonceng dengan posisi miring, bajunya yang panjang mengakibatkan terlilit rantai.

Sebenarnya disini bukan salah bajunya, tetapi bagaimana cara kita memposisikan agar baju tidak terlilit rantai seperti baju ditekuk keatas, terlebih jika perempuan memakai celana dobel seperti yang ada di gambar. Kemudian baju di jepit atau dipegang tangan agar tidak merumbai kebawah.

Baju yang tiba2 terlilit rantai mengakibatkan motor akan berhenti secara mendadak, jika keseimbangan motor tidak bisa dikendalikan maka motor bisa mengalami kecelakaan, so….. hati2 saat naik motor.

6 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini