ARIPITSTOP.COM – Yamaha juga punya motor adventure di kelas 150cc, sesuai temanya sebagai motor adventure, motor ini didesain untuk motor dual purpose. Menggunakan model motor Crosser 150 ABS, wujud motor petualang ini memiliki racikan yang bisa menjadi pesaing dari Honda CB150X. Motor yang resmi dirilis di Brazil ini dibanderol sekitar R$. 15.790 atau jika dirupiahkan sekitar 40 jutaan…

Melihat desainnya motor ini sekilas lebih ke motor trail, namun jangan salah ini motor dual purposes bisa dilihat dari kaki-kainya terutama bagian ban. Desain dari tangki juga khas motor adventure. Bukan cuma itu saja dengan jok yang lebar di dua tingkat dan setang yang dapat diatur ketinggiannya.

Motor ini mengusung mesin satu silinder 149 cc SOHC 2 klep, Bore dan stroke-nya hampir sama 57.3 x 57.9 mm dan memiliki kompresi 9,56:1. Powernya diklaim bisa mencapai 12,2 dk, tapi ketika pakai ethanol bisa meningkat sedikit jadi 12,4 dk. Belum menggunakan radiator tapi Yamaha melengkapi motornya dengan YRCS (Yamaha Ram Air Cooling System), konon bisa membuat mesin tetap dingin. Sistem bahan bakarnya sudah injeksi.

Yamaha Brasil menjual 2 tipe motor ini, antara lain Yamaha Crosser 150 Z dan Yamaha Crosser 150 S. Soal fitur memang motor ini masih ketinggalan dibandingkan dengan Honda CB150X, namun soal pengereman Yamaha Crosser 150 sudah dibekali rem ABS. Motor ini mengusung sok depan yang masih teleskopik sedangkan sok belakang memakai tipe monoshock. Kemudian ukuran ban 90/90 19 inch dibagian depan dan 110/90-17 inch dibagian belakang, keduanya menggunakan ban dari Metzeller Tourance. Joknya cukup tinggi sekitar 845 mm.

Sayangnya motor ini baru dirilis di Brazil, kalau masuk Indonesia dengan desain, mesin serta fitur ini kalau dibanderol dibawah Rp 30juta masih ok lah ya…

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini