ARIPITSTOP.COM – Yamaha resmi merilis motor matic retro terbaru mereka dengan nama Yamaha Grande 125 Hybrid, motor ini sempat menghebohkan Indonesia karena beberapa bulan yang lalu sempat terjepret di jalanan Indonesia ketika sedang dilakukan pengujian tes sebelum diproduksi massal.

Jika sebelumnya terlihat jelas di jalanan Indonesia ketika sedang diuji tes jalan sebelum dilaunching, namun sayangnya sesi perilisan terlebih dahulu dirilis di Vietnam. Yap, Yamaha Vietnam resmi motor matic terbaru ini dengan mesin yang sama seperti Yamaha Fazzio 125 Hybrid.

Yamaha Grande 125 mengusung konsep retro scooter layaknya Yamaha Nozza Grande generasi sebelumnya yang dijual dipasaran Vietnam.

Di Indonesia sendiri motor ini diyakini akan segera dirilis yang akan menemani Yamaha Fazzio, dimana Yamaha sekarang sudah membuka segmen Classy yang saat ini baru diisi oleh Fazzio 125, kemungkinan Yamaha Grande 125 akan ditempatkan diatas Fazzio 125.

Yamaha Grande 125 memakai mesin 125cc Bluecore Hybrid bertenaga 6.1 kW(8.3PS) @6.500 rpm dan torsi maksimum diangka 10,4 Nm (1,1 kgf.m) @5000 rpm, pihak Yamaha Vietnam mengklaim jika motor ini lebih irit karena bisa menempuh jarak 100 km hanya dengan mengkonsumen 1,66 liter BBM saja.

Untuk system hybridnya sama persis punya Fazzio 125, hybrid ini akan menghasilkan Electric Power Assist hingga selama 3 detik yang beguna bagi motor untuk berakselerasi dari diam. Sistem Electric Power Assist akan aktif dan meningkatkan dorongan torsi untuk mesin dan efektif saat melewati tanjakan dan membawa penumpang alias boncengan.

Melihat desainnya memang retro banget khas Eropa, bagian lampu depan memakai lampu LED reflektor dengan bentuk elegan yang agak segitiga. Lampu belakangnya LED, juga LED untuk keempat lampu yang dimensinya sempit alias sipit memanjang dari atas ke bawah, ditambah dengan bentuk lampu sein depan yang manis memanajng keatas bawah. Khas klasik dari terlihat dari semua lampunya.

Kemudian bagian sok depan tetap teleskopik dan sok satu di bagian belakang, Yamaha Grande 125 menggunakan rem cakram untuk depan dan rem tromol pada bagian belakang dengan menghadirkan sistem ABS pada tipe tertingginya dengan ukuran roda depan dan belakang dibuat mirip dengan Yamaha Fazzo yang 110/70-12.

Soal fitur, motor tergolong komplit banget, Yamaha Grande 125 memakai speedometer model TFT warna dengan analog di bagian indikator BBM, kemudian terdapat USB, smartkey system atau kunci kontak pakai remote, bagasi luas mencapai 27 liter yang sanggup memuat dua buah helm dan diberikan semacam Led buat penerang dari kompartemen bagasi ini.

Tak mau ketinggalan, matic ini juga punya fitur Y-Connect yang bisa terkoneksi dengan aplikasi di smartphone. Asiknya motor ini untuk pengisian BBM tidak di bawah jok melainkan ada di depan bagian kiri seperti pada motor Freego 125. Tentunya lebih memudahkan ketika mengisi BBM.

Yamaha Grande 125 Hybrid ini dijual dalam 3 tipe yaitu Standard version, Premium version, dan Limited version dengan harga termurah dibanderol VND. 45,9 Juta Dong atau sekitar Rp.26 jutaan lalu limited edition dengan warna-warna retro yang dibanderol VND. 50.9 Juta Dong atau setara Rp.32 jutaan rupiah.

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini