ARIPITSTOP.COM – Odometer pada speedometer Honda PCX 150 yang sudah mencapai angka 99.999 km apakah akan kembali ke angka “0” atau akan berhenti di angka “99.999” atau angkanya akan terus bertambah lebih dari “100.000” km ?, ini jawabannya…

Angka di Odometer pada setiap motor akan berbeda-beda tergantung tipe motornya, ada motor yang speedometer sudah mencapai 99.999 km akan kembali lagi ke angka 0, kemudian ada juga yang berhenti di angka 99.999 dan ada juga yang lanjut terus tanpa berhenti sampai diatas angka 100.000 km.

Kebetulan motor Honda PCX 150 yang saya pakai pribadi buat setiap hari untuk PP kerja ini sudah berumur 4 tahun yang angka di Speedometer kini sudah jenggotan, setiap hari rata-rata motor ini minimal jalan sampai 80 km.

Dan belum lama ini, motor saya Honda PCX 150 sudah mencapai angka 99.999 km di odometenrya, saya sendiri awalnya penasaran apakah angka odometernya akan kembali ke angka 0 lagi atau akan terus berjalan sampai 100.000 km lebih. Dan ternyata jawabannya adalah, khusus untuk Honda PCX 150 odometer akan terus bertambah sampai 100.000 lebih tidak kembali lagi ke angka 0.

Bisa dilihat pada foto dibawah ini, odometer yang awalnya diangka 90ribuan km, ketika berlanjut sekarang diatas angka 100.000 km.

Angka odometer ketika diangka 90ribu.

Dan ketika sudah mencapai lebih dari 100.000 km.

Motor yang yang sudah berumur 4 tahun dan odometer 100.000 km, motor sudah diapain aja?

Alhamdulilah motor tidak rewel, hanya penyakit gredeg dari awal, tapi sudah diatasi dengan upgrade bagian CVTnya.

Servis besar/turun mesin? Masih gress ting ting, mesin belum pernah diapa2in, pengen servis besar… tapi tahu sendirikan, tiap hari ngurusin motor orang, motor sendiri g pernah ada waktunya?.

  1. Ganti v belt sudah 3 kali
  2. Ganti puly depan, entah?, roler… entah?, sering seting2 soale.
  3. Puly belakang masih utuh,
  4. Busi, entah… kayaknya 3 kali
    5 .Oli mesin sebulan dua kali
  5. Kampas rem depan belakang kayaknya 3 kali
  6. Filter udara baru 2 kali?
  7. Ganti kulit jok satu kali, servis busa jok dua kali.
  8. Ganti Aki satu kali

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini