ARIPITSTOP.COM – Setelah balapan ARRC 2020 dibatalkan akibat pandemi Covid-19, pihak FIM ARRC akhirnya merilis kalender sementara ARRC musim 2021 yang rencananya hanya akan digelar 6 seri di 4 negara.

Malaysia dan Thailand masing-masing akan menggelar dua balapan, sementara China dan Australia masing-masing satu. Malaysia juga akan menjadi tuan rumah untuk tes pramusim. Balapan digelar mulai awal Juni hingga akhir November.

Sirkuit Internasional Sepang di Malaysia akan menjadi tuan rumah untuk dua pembuka musim pertama dengan Putaran 1 berlangsung dari 4 hingga 6 Juni, diikuti dengan cepat oleh Putaran 2 dari 11 hingga 13 Juni 2021.

Lanjut balapan akan pindah ke daratan Cina pada bm30 Juli hingga 1 Agustus. Selang satu bulan kemudian balapan akan terbang ke Australia dan ditutup dua seri di Thailand pada 19 hingga 28 November 2021.

Berikut jadwal balapan ARRC 2021:

1-2 Juni: Tes Pramusim di Sirkuit Sepang
4-6 Juni: Seri ke-1 di Sirkuit Sepang
11-13 Juni: Seri ke-2 di Sirkuit Sepang
30 Juli-1 Agustus: Seri ke-3 di Sirkuit Zhuhai
23-26 September: Seri ke-4 di Bend Motorsport Park
19-21 November: Seri ke-5 di Sirkuit Chang
26-28 November: Seri ke-6 di Sirkuit Chang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini