ARIPITSTOP.COM – PT Pertamina kembali menyesuaikan harga BBM mulai 1 Desember 2023. Setidaknya terdapat 5 jenis BBM yang mengalami penurunan harga diantaranya yakni Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamax Green, Dexlite dan Pertamina Dex.

Berikut daftar penurunan harga BBM:

  1. Pertamax turun menjadi Rp 13.350 per liter dari harga sebelumnya sebesar Rp 13.400 per liter.
  2. Pertamax Turbo turun menjadi Rp 15.350 per liter dari sebelumnya Rp 15.500 per liter.
  3. Dexlite turun menjadi Rp 15.550 per liter dari sebelumnya Rp 16.950 per liter.
  4. Pertamina DEX turun jadi Rp 16.200 per liter dari sebelumnya Rp 17.750 per liter.
  5. Pertamax Green 95 turun Rp 14.900 per liter dari sebelumnya Rp 15.000 per liter.

Penetapan harga baru ini sudah sesuai dengan formula penetapan harga sesuai Kepmen ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 tentang formulasi harga JBU atau BBM non subsidi.

Berikut daftar harga terbaru BBM Pertamina di SPBU 1 Desember 2023 DKI Jakarta:

  • Pertalite: Rp 10.000 per liter
  • Pertamax: Rp 13.550 per liter
  • Pertamax Turbo: Rp 15.350 per liter
  • Dexlite: 15.550 per liter
  • Pertamina Dex: Rp 16.200 per liter
  • Pertamax Green 95: Rp 14.900 per liter

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini