ARIPITSTOP.COM – Menjadi juara dunia namun minim kemenangan, inilah yang dialami oleh Joan Mir ketika berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP 2020. Joan Mir hanya satu kali meraih kemenangan dan selebihnya konsisten podium, tak pelak ada saja yang mengatakan jika gelar juara dunia yang diraih oleh Joan Mir hanyalah sebatas kebetulan saja.

Sebagai rookie tahun 2019, Joan Mir tak sekalipun meraih podium, mampu mengoleksi 92 poin dan berakhir di posisi 12 klasemen akhir. Kemudian di tahun 2020 berhasil 7 kali naik podium dengan 1 kali kemenangan, akan tetapi juara dunia Moto3 2017 ini justru sama sekali tidak meraih kemenangan di tahun 2021 meski berhasil 6 kali naik podium.

“Ada dua sudut pandang. Orang-orang yang mengatakan itu dan tidak tahu tentang balap. (Lalu) Orang lain yang mengikuti balapan dengan cara yang baik dan tahu tentang motor punya pendapat yang berbeda, saya hanya mendengarkan orang-orang ini,” kata Joan Mir seperti dikutip dari Speedweek.

Itulah jawaban Joan Mir atas orang yang mengatakan juara dunia yang diraihnya hanya sebatas kebetulan. Asumsi ini dinilai atas hasil yang dia raih pada MotoGP 2021, di mana Joan Mir tak sekalipun meraih kemenangan. Artinya, Joan Mir baru satu kali menang dalam dua musim MotoGP terakhir. Musim 2021 berakhir di posisi ketiga klasemen akhir pembalap.

Kunci suksesnya adalah konsistensi penampilan. Mir juga menjadi pembalap Suzuki paling konsisten musim pada 2021. Dia hanya dua kali gagal finis, dan sukses naik podium enam kali, meski tanpa kemenangan.

“Itu (konsistensi) juga penting. Ketika memiliki kecepatan, kami akan berusaha untuk merebut kemenangan. Tetapi saat paket kurang mendukung, saya hanya bisa memaksimalkan performa motor,” kata Joan Mir.

“Saya selalu berusaha mengeluarkan potensi semaksimal mungkin di setiap balapan dan membawa motor kembali ke pit dengan poin sebanyak mungkin. Tidak ada gunanya jika Anda start lebih baik namun mengalami kecelakaan,” sambung dia.

“Tahun ini saya akan lebih baik, saya baru berusia 24 tahun dan kurva saya mengarah ke atas,” jelas Mir.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini