ARIPITSTOP.COM – Menarik melihat setiap detik perkembangan yang ada di MotoGP terutama di musim negosiasi kontrak seperti musim 2018, setiap detik bisa merubah pemikiran bahkan sampai keputusan untuk menentukan dimana akan bernaung atau siapa yang akan masuk ke sebuah tim.

Zarco sudah mengungkapkan ketertarikannya ingin menggantikan Dani Pedrosa di HRC sementara Ducati yang ngotot ingin mempertahankan Dovizoso sedangkan pembalap Italia itu memberikan kode jika bisa saja dirinya pindah tim jika negosiasi soal gajinya alot.

Dan yang terbaru datang dari tim HRC, Honda mengungkapkan tertarik menggaet Dovizioso yang sudah tak asing lagi bagi Honda dibandingkan dengan Zarco. Carlo Fiorani selaku Direktur Komunikasi Honda Racing Corporation (HRC) secara terbuka mengungkapkan hal itu kepada tuttomotoriweb.

“Alberto jelas akan bicara dengan Johann untuk melihat situasinya. Memang sulit memilih antara Johann dan Dovi. Dovi adalah kawan kami, baik sebagai rider maupun sebagai orang Italia. Ia membela tim kami bertahun-tahun, dan saat ini Italia adalah pasar penting bagi Honda di Eropa,” ujar Fiorani.

Dovizioso memang sudah tak asing lagi bagi Honda, selama 7 tahun membela Honda sejak 2003 sampai 2011.Dovizioso juga menjalani debut MotoGP pada 2008 bersama Jir-Scot Honda, sebelum pindah ke Repsol Honda pada 2009-2011.

“Secara pribadi, saya lebih memilih Dovi, tapi saya lihat situasinya rumit. Saya bisa bayangkan Ducati akan melakukan segalanya demi mempertahankan Dovi.” pungkas Fiorani.

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini