ARIPITSTOP.COM – Apakah ini menjadi tanda-tanda jika Yamaha Fino akan segera dihentikan produksinya?, Motor retro milik Yamaha ini meluncur pertama kali di Thailand pada tahun 2006, untuk memperingati hari jadi ke-60 Thai Yamaha Motor Limited, Fino Final Edition meluncur dengan produksi yang sangat terbatas.

Yamaha Fino final edition hadir dalam varian warna hitam lengkap dengan emblem dan logo emas. Yap, hanya tersedia satu warna saja dengan tidak ada perubahan spesifikasi bagian mesin maupun fitur. Namun setiap pembelian motor ini juga mendapatkan satu helm khusus final edition.

Melihat tampilan dari Fino Final Edition ini, tampilan desian tak ada ubahan hanya mempermanis penampilan dengan warna baru. Kemudian bagian jok juga didesain lebih mewah juga menarik dengan motif jahitan. Mempermanis tampilan, ada sentuhan warna chrome di bagian headlamp dan juga behel belakang.

Yamaha Fino final edition diproduksi dalam jumlah terbatas hanya 999 unit dan diproduksi untuk dijual hanya dalam satu warna, yaitu hitam alias original black yang memiliki nilai tambah dengan logo emblem berwarna emas. Model ini dijual dengan harga 50.900 baht atau setara Rp 22,2 juta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini