ARIPITSTOP.COM – Pembalap Gresini, Fabio Di Giannantonio, membuat kejutan dengan menjuarai balapan MotoGP Qatar 2023 setelah finis pertama di Sirkuit Lusail, Senin (20/11/2023) dini hari WIB. Namun dibalik kemenangannya tersebut, dia mengabaikan sebuah kode yang muncul di dasbord motornya, perintah tersebut konon sebuah kode untuk memberi jalan kemenangan untuk Bagnaia.
Start dari pole, Luca Marini segera tersalip oleh Pecco Bagnaia, diikuti oleh Giannantonio, Alex Marquez, Marc Marquez, Brad Binder, dan Johann Zarco.
Bagnaia melakukan blunder saat start, melorot dari posisi 6 ke 8.
Lap 2, Binder menyalip Marc Marquez untuk merebut posisi 5. Pada lap yang sama, Alex Marquez menyalip ‘Diggia’, tetapi terbalas lagi pada Lap 4. Giannantonio, Marquez, dan Binder, kemudian kompak menyalip Marini pada Lap 5.
Well, @JohannZarco1 went "wide" 👀#QatarGP 🇶🇦 pic.twitter.com/sdATLxlEqr
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) November 19, 2023
Pada awal Lap 3, Zarco yang ada di posisi 7 dapat pesan pitboard dari Prima Pramac Racing. Pitboard tersebut tertulis ’89’, yakni nomor balap Martin. Pesan itu diduga merupakan team order agar ia mengalah kepada Martin. Pada Tikungan 4, Zarco melebar dan tersalip Martin dan Maverick Vinales sekaligus.
Tapi apes buat Martin, entah ada apa dengan motornya. Meski sudah dibantu Zarco, posisi Martin terus tenggelam karena tak bisa mengejar Marini yang posisi 5.
Lap 15, ia bahkan hanya menduduki posisi 9, sementara Bagnaia dan Giannantonio berebut kemenangan di depan.
Saat balapan menyisakan enam putaran, Bagnaia mempertahankan posisinya ditengah kejaran Di Giannantonio.
Jorge Martin disusul Enea Bastianini pada lap ke-17 sehingga dia berada di posisi ke-10. Jaraknya semakin jauh dengan Bagnaia yang memimpin balapan.
Giannantonio mendapatkan pesan dasbor ‘Mapping 8’, yakni pesan yang dikenal luas pernah dikirimkan Ducati kepada Jorge Lorenzo untuk membantu Andrea Dovizioso merebut gelar dunia pada 2018. Meski begitu, Giannantonio mengabaikan pesan dasbor tersebut.
🚨 MAPPING 8 RETURNS! 🚨#QatarGP 🇶🇦 pic.twitter.com/7YeKFZKEp4
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) November 19, 2023
Di Giannantonio lalu berhasil melewati Bagnaia pada awal lap ke-19. Bagnaia melebar saat berusaha menyalip Di Giannantonio di tikungan 1.
The moment that made everyone hold their breath! 😮@PeccoBagnaia was SO CLOSE to clipping @FabioDiggia49's rear tyre! 💥#QatarGP 🇶🇦 pic.twitter.com/nQxxT9xmsN
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) November 19, 2023
Giannantonio pun akhirnya meraih kemenangan dengan keunggulan 2,8 detik atas Bagnaia, diikuti Marini, Vinales, dan Binder. Martin pun harus puas finis ke-10.
Hasil Balapan MotoGP Qatar 2023:
- Fabio di Giannantonio – Gresini Racing – Ducati
- Pecco Bagnaia – Ducati Lenovo Team – Ducati
- Luca Marini – Mooney VR46 Racing Team – Ducati
- Maverick Vinales – Aprilia Racing – Aprilia
- Brad Binder – Red Bull KTM Factory Racing – KTM
- Alex Marquez – Gresini Racing – Ducati
- Fabio Quartararo – Monster Energy Yamaha – Yamaha
- Enea Bastianini – Ducati Lenovo Team – Ducati
- Jack Miller – Red Bull KTM Factory Racing – KTM
- Jorge Martin – Prima Pramac Racing – Ducati
- Marc Marquez – Repsol Honda – Honda
- Johann Zarco – Prima Pramac Racing – Ducati
- Marco Bezzecchi – Mooney VR46 Racing Team – Ducati
- Joan Mir – Repsol Honda – Honda
- Augusto Fernandez – GASGAS Factory Racing Tech 3 – GASGAS
- Franco Morbidelli – Monster Energy Yamaha – Yamaha
- Raul Fernandez – CryptoDATA RNF – Aprilia
- Pol Espargaro – GASGAS Factory Racing Tech 3 – GASGAS
- Takaaki Nakagami – LCR Honda Idemitsu – Honda
Gagal finis:
Aleix Espargaro – Aprilia Racing – Aprilia
Iker Lecuona – LCR Honda Castrol – Honda