ARIPITSTOP.COM – Pertamina, VIVO, BP-AKR serta Shell resmi menurunkan harga BBMnya, penurunan BBM terlihat beragam rata2 di kisaran angka Rp 1.000. Harga baru ini sudah berlaku mulai tanggal 4 Januari 2023 untuk seluruh SPBU baik itu Pertamina maupun SPBU swasta lainnya.

Untuk Pertamina, penurunan harga BBM berlaku untuk produk Pertamax (RON 92) dari Rp 13.900/liter menjadi Rp 12.800/liter, Pertamax Turbo (RON 98) dari Rp 15.200/liter menjadi Rp 14.050/liter, Dexlite dari Rp 18.300/liter menjadi Rp 16.150/liter, serta Pertamina Dex dari Rp 18.800/liter menjadi Rp 16.750/liter.

VIVO yang mulai awal tahun 2023 tak lagi menjual Revvo 89, justru menurunkan harga Revvo 90, 92 dan 95. Harga BBM Vivo jenis Revvo 92 dan Revvo 95 yang setara dengan Pertamax dan Pertamax Turbo itu dijual Rp 12.800 per liter dan Rp 13.600 per liter.

Penurunan harga juga berlaku untuk SPBU Shell mulai 4 Januari 2023. Shell Super yang awalnya Rp 14.180/liter menjadi Rp 13.030/liter, begitu juga dengan  Shell V-Power dari harga  Rp 15.100/liter menjadi Rp 13.810/liter.

Berikut harga BBM Pertamina, VIVO, BP dan Shell:
Pertamina
Pertalite Rp 10.000/liter
Pertamax Rp 12.800/liter
Pertamax Turbo Rp 14.050/liter
Dexlite Rp 16.150/liter
Pertamina Dex Rp 16.750/liter

VIVO
Revvo 90 Rp 11.800/liter
Revvo 92 Rp 12.800/liter
Revvo 95 Rp 13.600/liter

BP AKR
BP 90 Rp 12.950/liter
BP 92 Rp 13.030/liter
BP 95 Rp 13.500/liter
BP Ultimate Rp 13.810/liter
BP Diesel Rp 16.310/liter

Shell
Shell Super Rp 13.030/liter
Shell V-Power Rp 13.810/liter
Shell V-Power Diesel Rp 16.890/liter
Shell V-power Nitro+ Rp 14.180/liter

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini