ARIPITSTOP.COM – Inilah Indonesia memiliki banyak keunikan yang sering membuat kagum dunia meski tak sedikit hal-hal aneh yang biasanya dikatakan memalukan negeri sendiri namun justru sebagian malah disanjung di luar negeri. Sosok pawang hujan menjadi perbincangan yang sangat ramai akibat aksinya di MotoGP Mandalika, bahkan di Twitter, aksinya mencuri perhatian dengan munculnya ‘Pawang” di trending topic baik Indonesia maupun Worldwide.

Sosok pawang hujan perempuan itu bernama Rara Istiati Wulandari mencuri perhatian ketika hujan turun dan mengguyur Sirkuit Mandalika jelang pagelaran MotoGP Mandalika 2022, Minggu (20/3/2022). Sebenarnya aksi pawang hujan di Sirkuit Mandalika sudah ramai diperbincangkan sejak sesi free practice pada Jumat (18/3/2022) dan kualifikasi MotoGP Mandalika 2022 pada Sabtu (19/3/2022). Namun aksinya menjadi sorotan utama ketika hujan turun di sirkuit Mandalika menjelang balapan kelas utama MotoGP.

Ketika kelas MotoGP akan dimulai, justru hujan deras dan badai petir justru menyelimuti sekitar sirkuit Mandalika. Akhirnya balapan harus ditunda, ketika balapan sedang ditunda untuk menanti kondisi cuaca yang bersahabat, tiba-tiba sosok pawang hujan masuk ke area depan Paddock dan Trek di sirkuit, tak pelak aksinya mendapat perhatian para penonton, kru hingga pembalap MotoGP karena aksinya juga disorot di kamera milik Dorna.

Suasana di tribun menjadi riuh ketika pawang hujan ini sedang beraksi, bahkan Quartararo sampai-sampai meniru gerakan sang pawang hujan.

Tak pelak, akibat aksi pawang hujan ini tersorot media Ineternasional, banyak komentar yang berdatangan dari para netizen Indonesia yang rata-rata menyayangkan kejadian ini. Mereka menyayangkan kenapa event Internasional masih saja menggunakan hal-hal diluar nalar atau semacam klenik. Meski pada akhirnya hujan berhenti dan balapan kelas MotoGP sukses digelar, bahkan akun resmi MotoGP menyanjung aksi sang pawang hujan.

Rara pernah menjadi pawang hujan ketika Presiden Joko Widodo menjalani kampanye sebelum pemilihan. Keterlibatannya dalam sejumlah kegiatan kenegaraan membuat sosoknya dekat dengan sejumlah pejabat. Kabarnya, Rara melakukan ritual menolak hujan di Sirkuit Mandalika untuk MotoGP ini karena mendapatkan rekomendasi dari Menteri BUMN, Erick Thohir.

Untuk MotoGP Mandalika 2022, Rara memang secara resmi dipekerjakan Indonesia Tourism Development Corporation selaku perusahaan BUMN pemilik Sirkuit Mandalika yang juga membawahi MGPA selaku panitia penyelenggara.

sumber: Bola.net

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini