ARIPITSTOP.COM – Wow… inilah penampilan terbaru dari Yamaha Jupiter MX 135 atau yang disebut dengan Yamaha 135LC kalau di Malaysia. Motor ini sebenarnya akan dirilis secara resmi oleh Yamaha pada siang hari ini, akan tetapi bocoran desain terbarunya sudah muncul, cakep juga ya… tapi aura MX Lawasnya masih terlihat dan kini jadi semakin sporty dengan desain headlamp terbaru.

Yap, sejatinya hari ini Yamaha Malaysia akan merilis Yamaha 135LC yang merupakan bebek sport legendaris yang tetap dipertahankan namun sudah disuntik mati di Indonesia. Penampilan Yamaha 135LC terbaru ini sudah muncul sebelum resmi dirilis, dipublish oleh Vanhoe Rage seorang pengamat roda dua di akun facebooknya.

Terlihat kini penampilan desain secara garis besar tetap mengambil desain Jupiter MX lawas dengan sentuhan terbaru seperti pada bentuk lampu yang kini mirip Yamaha MX King 150.

Desain speedometer kini sudah full digital, kemudian bagian lampu utama memakai lampu LED.

Motor ini mengusung mesin 4Tak, SOHC, 4 klep, Diameter dan langkah sebesar 54.0mm dan 58.7 mm dengan kompresi 10.9:1 mampu menghasilkan power sebesar [email protected] dan torsi maksimal [email protected] rpm.

Informasi lainnya menunggu sesi perilisan resmi yak…

5 KOMENTAR

  1. Hehehe…
    Saya masih pelihara JMX Old CW 2006 tapi jerohan sudah versi SILUMAN, kenalpot STD. Jadi sekilas STD Asli pake BANGET…
    Orang di jalanan sering ketipu terutama mereka yang dibawah 200 CC auto melongo.

    Yg kelas 250 manggut-manggut begitu paham motor mereka ada yg ngimbangin. ?

Tinggalkan Balasan ke Odading Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini