ARIPITSTOP.COM – Salah satu pembalap yang tercepat dalam sesi tes pramusim MotoGP Indonesia beberapa waktu adalah sang adik dari Valentino Rossi, tak diduga Luca Marini bisa mengalahkan Marc Marquez di sirkuit Mandalika. Marini mengatakan jika tikungan di sirkuit Mandalika menjadi tikungan terbaik dari sirkuit seluruh dunia.

Gelaran tes pramusim MotoGP Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, telah diselenggarakan selama tiga hari (11-13 Februari). Kendati sirkuit ini masih memiliki banyak kekurangan, beberapa pebalap memuji Sirkuit Mandalika sebagai salah satu sirkuit terbaik di dunia.

Terlepas adanya kritikan pembalap yang khawatir dengan permukaan trek Mandalika, dan memaksa perbaikan darurat sebelum balapan MotoGP bulan depan, beberapa pembalap juga memuji trek yang terletak di Lombok, termasuk Luca Marini. “Saya pikir trek adalah salah satu yang terbaik dari kalender, hanya perlu bersih. Terlepas dari ini, treknya sangat bagus. Tikungan enam dan tujuh adalah tikungan terbaik di dunia, ini adalah tempat yang fantastis. Saya sangat menikmati momen itu di setiap lap,” kata pembalap Italia itu.

Menurut pembalap yang tergabung di Mooney VR46 Racing Team, Sirkuit Mandalika bakal menjadi salah satu venue terbaik selama gelaran MotoGP 2022. Sirkuit ini memang masih terlihat kotor dan berdebu saat tes pramusim kemarin, tapi jika sirkuit ini sudah bersih, bakal menjadi trek yang sempurna.

“(Jadi) untuk balapan hari ini akan sulit. Anda harus mengikuti pebalap di depan dan berharap mereka membuat kesalahan (lalu Anda bisa menyalipnya). (Dan) jika Anda mencoba menyalip dan melewati bagian yang kotor, itu akan sangat berbahaya,” ujarnya.

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Pengamat dadakan Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini