ARIPITSTOP.COM – Honda baru saja merilis teaser produk terbaru yang akan dirilis dalam waktu dekat ini, melihat teaser yang disebar motor ini akan mengusung motor matic jenis retro dengan desain unik dan lucu. Ada dua bentuk desain yang bisa dilihat dalam taeser ini yaitu bentuk bagian lampu depan dan lampu belakang.

Honda di Cina baru sja merilis teaser motor matic yang diduga kuat sebagai sosok matic klasik, yang pertama adalah desain lampu depan yang dipastikan sudah memakai lampu LED dengan desain membulat. Terpisah memakai dua cluaster kemungkinan untuk lampu jauh dan dekat.

Kemudian nampak lampu belakang, desainnya unik untuk lampu rem ketika menyala berbentuk tapal kuda. Sedangkan untuk lampu sein berbentuk garis miring sedikit memanjang.

Calon matic ini ternyata sebelumnya sudah bocor desain patennya, bocoran desain paten ini diunggah oleh akun Facebook Vanhoe Rage (7/1/2022), menampilkan sosok skutik retro yang disebut-sebut akan dibuat oleh Honda.

Melihat bocoran dari daftar paten tersebut, skutik retro Honda ini merupakan motor yang khusus dibuat di pasar China oleh Xindazhou Honda Motorcycle yang berbasis di Taicang, Jiangsu.

Terlihat juga untuk spesifikasinya, motor ini akan memiliki dimensi panjang 1.763 mm, lebar 676 mm, tinggi 1.092, dan bobot kering 110 kg. Motor ini dilengkapi velg ukuran 12 inci dengan profil ban 90/90 di depan dan 100/90 di belakang. Calon skutik retro baru Honda ini dibekali lampu depan LED bulat, dan kaca spion yang juga membulat, panel layar instrumen full digital, rem CBS, serta sistem konta Honda Smart Key alias keyless.

Lalu apakah motor ini akan menjadi penantang Yamaha Fazzio?, sepertinya sulit… karena motor ini akan dirilis di Cina bukan di Indonesia. Dan seperti yang kita ketahui bahwa jarang sekali motor produksi Cina yang menjadi produk Global, terlebih dipasarkan di kawasan Asia. Jadi jangan berharap motor ini akan dirilis oleh Honda Indonesia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini