ARIPITSTOP.COM – Balapan flat track berjuluk “La 100km dei Campioni” digelar hari ini pada 4 dan 5 Desember 2021, balapan yang berlangsung di sirkuit pribadi milik Valentino Rossi bisa disebut sebagai yang paling meriah karena diikuti banyak pembalap top dunia, total ada 41 termasuk Rossi, Lorenzo, Alex Rins hingga Maverick Vinales.

La 100km dei Campioni adalah ajang balap flat track yang rutin digelar Rossi pada akhir tahun di Motor Ranch, Tavullia, Italia. Gelaran ini biasa diikuti Rossi dan seluruh anggota VR46 Riders Academy, serta mengundang banyak pembalap motor dunia dari berbagai disiplin, entah MotoGP, WorldSBK, motocross, flat track, maupun supermoto.

Balapan flat track yang telah menjadi event tahunan klasik dan untuk edisi ketujuh kali ini, pada musim perpisahannya dengan MotoGP, The Doctor telah memutuskan untuk melakukan sesuatu yang besar. Rossi mengundang banyak nama-nama elite dalam daftar yang berisi 41 pembalap dari trek dan off-road. Jika melihat entri list, gelaran 100 Km of Champions tahun ini benar-benar bakal berlangsung menarik.

Daftar peserta 100 Km of Champions 2021:

Pembalap Kategori
Valentino Rossi MotoGP
Albert Arenas Moto2
Alberto Surra Moto3
Alessandro Gramigni 500cc (pensiun)
Alessandro Zaccone MotoE
Alex Rins MotoGP
Andrea Migno Moto3
Augusto Fernandez Moto2
Axel Bassani WorldSBK
Celestino Vietti Moto2
Chaz Davies WorldSBK
Dennis Foggia Moto3
Elia Bartolini Moto3
Fabio Di Giannantonio Moto2
Federico Fuligni WorldSSP
Filippo Farioli FIM CEV Moto3
Francesco Cecchini Flat track
Iker Lecuona MotoGP
Ivan Ortola FIM CEV Moto3
Jake Dixon Moto2
Jeremy McGrath MXGP (pensiun)
John McPhee Moto3
Jorge Lorenzo MotoGP (pensiun)
Kevin Manfredi WorldSSP
Kevin Zannoni MotoE
Lorenzo Baldassarri Moto2
Luca Marini MotoGP
Luca Ottaviani WorldSSP
Marco Belli Flat track
Marco Bezzecchi Moto2
Matteo Bertelle Moto3
Matteo Ferrari MotoE
Matteo Patacca WorldSSP
Mattia Casadei MotoE
Mattia Pasini Moto2 (pensiun)
Maverick Vinales MotoGP
Niccolo Antonelli Moto3
Stefano Manzi Moto2
Stefano Nepa Moto3
Tito Rabat WorldSBK
Xavi Artigas Moto3

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini