ARIPITSTOP.COM – Para pembalap dan kru WSBK sudah mulai berdatangan, terlihat para pembalap ada yang langsung ke sirkuit ada pula yang memamerkan dirinya sedang liburan di daerah Lombok. Berbeda dengan para kru tim yang harus langsung ke sirkuit guna mempersiapkan balapan, seperti yang dilakukan oleh tim Aruba Ducati yang sempat viral, tim ini baru saja memamerkan video berupa Unboxing motornya di paddock sirkuit Mandalika.

Seri final balapan WSBK 2021 akan berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok. Menariknya, meski dihelat pada akhir pekan ini (19-21/11/2021) namun sejumlah pembalap sudah datang di Indonesia. Para pembalap pun menikmati liburan sebelum balapan, seperti yang dilakukan oleh pembalap tim pabrikan Ducati Aruba.it, Scott Redding yang sudah tiba di Lombok pada Selasa (16/11/2021). Dari akun Instagramnya, Redding terlihat antusias sejak dari karantina di Jakarta.

Melihat postingan di IG Story pembalap bernomor 45 ini menyatakan keheranannya akan kearifan lokal di Lombok. “Perjalanan yang menyenangkan dari bandara. Kami tersesat dan tidak ada navigasi. Kami melihat orang-orang membawa barang di atas kepala. Selain itu ada ayam hingga sapi,” kata Redding.

Kandidat terkuat juara dunia WSBK tahun ini yaitu Toprak Razgatlioglu asal Turki yang merupakan pembalap Muslim memang belum mengunggah kehadirannya di Lombok. Meski demikian, Toprak menyampaikan salamnya pada penggemar balap di Indonesia.

“Halo semuanya, saya Toprak Razgatlioglu Selamun Aleykum (Assalamualaikum) Indonesia. Sampai jumpa di Mandalika,” kata Toprak.

Jika para pembalap lebih dulu menikmati keindahan alam Indonesia, berbeda dengan para kru tim yang sudah harus mempersiapkan balapan di sirkuit Mandalika. Seperti yang dilakukan oleh tim Aruba Ducati, motor yang berada di dalam peti akhirnya dikeluarkan untuk dipersiapkan menyambut balapan yang dimulai hari Jumat hingga minggu akhir pekan ini. ciiieeeee… unboxing ya…

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini