ARIPITSTOP.COM – Yamaha Jupiter Z menjadi salah satu motor bebek yang pernah sukses di Indonesia, meski keberadaannya kini semakin ditinggalkan karena tergerus oleh pasar motor matic. Akibat sudah tidak banyak yang melirik, motor yang dulu terkenal dengan iklan yang dibintangi oleh Komeng ini sudah lama tidak mendapatkan update desain bahkan mesin oleh Yamaha Indonesia, berbeda dengan di Vietnam, di negara Nguyen ini justru pasar motor bebek masih laris manis, bahkan bebek jupiter z ini mendapatkan update sok belakang yang memakai tabung.

Yamaha Jupiter lahir pertama kali tahun 2001, lahir sebagai motor 4T dengan kapasitas mesin 105cc kemudian tahun 2003 yamaha Jupiter berevolusi menjadi sporty moped dengan menyandang nama Yamaha Jupiter Z masih dengan kapasitas mesin 110 dan tahun 2006 Jupiter Z mengalami perubahan dari mesin hingga desain yang sering disebut Jupiter burhan, ada beberapa perubahan di bagian mesin seperti adanya oil jet cooler yang berfungsi melumasi dan menjaga suhu piston dengan cara menyemprotkan oli ke bagian bawah piston.

Tahun 2010 Jupiter Z kembali mendapatkan penyegaran dari segi mesin menjadi 115cc hingga desain dan tahun 2012 Jupiter yang selama ini memakai pengabutan karburator sudah berubah memakai teknologi injeksi.

Menyandang nama Jupiter Z1, memiliki karakter utama output power characteristic dan fuel consumption yang luar biasa karena sudah menggunakan New fi engine. Dibandingkan dengan Jupiter Z maximum power meningkat sebesar 20%.

Sudah hampir 10 tahun keberadaan Jupiter Z1 di Indonesia belum mendapatkan facelift alias update desain, meskipun hanya sekedar perubahan sok belakang model tabung seperti di Vietnam ini. Yamaha Vietnam justru sudah lama merubah yampilan Jupiter Z1 dengan tambahan sok belakang bertabung berwarna emas.

Penampilannya menjadi lebih sporty berkat sok tabung yang berisi oli. Selain penamoilan, tentu perubahan pada sok ini akan berpengaruh pada ayunan yang biasanya akan menjadi lebih lembut, lebih bagus meredam getaran. Berikut penamoilan Jupiter FI di Vietnam.

Spesifikasi JUPITER FI VERSI RC versi Vietnam:

Mesin
Jenis 4 langkah, 2 katup, SOHC, berpendingin udara alami
Tata letak silinder Silinder tunggal
Perpindahan silinder (CC) 114
Diameter dan langkah piston 50.0mm x 57.9mm
Rasio kompresi 9.3: 1
Kapasitas maksimum 7,4 kW (9,9 PS) / 7.000 rpm
Torsi maksimum 9,9 Nm (0,99kgf.m) / 6.500 rpm
Sistem mulai Listrik / Perlu untuk memulai
Sistem pelumasan Kartrid Basah
Kapasitas oli mesin 1,0 liter
Kapasitas tangki bensin 4,1 liter
Konsumsi bahan bakar (l/100km) 1.55
Sistem pengapian TCI (digital)
Rasio gigi primer dan sekunder secondary 2.900 (58/20) / 3.154 (41/13)
Sistem kopling Centrifuge tipe basah multi-pelat
Rasio transmisi 1: 2,833 2: 1,875 3: 1,353 4: 1,045
Jenis drivetrain 4 angka bulat
Casis
Jenis Bingkai Pipa Baja – Struktur Berlian
Sistem suspensi depan Tipe kandang Kiểu
Perjalanan garpu depan 100 mm
Deviasi sumbu kemudi 26,5 °/76mm
Sistem suspensi belakang Peredam kejut hidrolik pegas silinder
Perjalanan peredam kejut belakang 70 mm
Rem depan Cakram hidrolik
Rem belakang Rem mekanis (tromol)
Ban depan 70/90 – 17 38P (Ban dengan Tabung)
Ban belakang 80/90 – 17 50P (Ban dengan Tabung)
lampu depan Halogen 12V 35W / 35W x 1
Lampu belakang 12V, 5W/21W x 1
Ukuran
Dimensi (panjang x lebar x tinggi) 1.935mm x 680mm x 1.065mm
Tinggi sadel 765mm
Jarak antara 2 gandar 1.240mm
Ground clearance 125mm
Berat basah 104kg
Kompartemen penyimpanan (liter) 7

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini