ARIPITSTOP.COM – Rossi terus menjadi sorotan perihal masa depannya sebagai pembalap MotoGP, akhir pekan ini balapan MotoGP seri keenam akan dihelat di rumah sendiri bagi seorang Rossi dan karena inilah sorotan lebih tertuju kepada Rossi. Sirkuit Mugello cuma berjarak beberapa kilometer saja dari kediaman Rossi. Dengan sukses besar yang diraih di balap grand prix, Rossi adalah dewa yang tak henti-henti dielukan saat berlaga di sana.

Sirkuit Mugello Italia, Rossi sukses besar di lintasan sepanjang 5,425 km itu. Total ada 9 kemenangan dikoleksi Rossi di tiga kelas berbeda. Yang spesial adalah tujuh kemenangan beruntun yang dia raih dalam rentang 2002 sampai 2008.

Setelah debut pada 1996 dan total menjalani 19 balapan di sana (Rossi absen pada 2010 karena cidera dan MotoGP Italia tak dihelat musim lalu lantaran pandemi COVID), The Doctor bisa jadi akan melakoni race terakhirnya di Mugello pada akhir pekan ini. Itu tentunya tak lepas dari rumor yang terlanjur berembus kencang bahwa dia akan pensiun di penghujung tahun.

“Selalu ada resiko itu (Rossi menjalani balapan terakhirnya di Mugello tahun ini), meski saya berharap tidak begitu,” kata Uccio dilansir dari GPOne.

“Seperti yang dia bilang sendiri. Dia ingin menunggu sebelum mengambil keputusan itu, mungkin keputusan itu akan dia ambil di jeda musim panas, saat dia lebih punya banyak waktu untuk memikirkannya,” lanjut Uccio.

Di awal musim Rossi memang sempat mengatakan dirinya bakal mengambil keputusan soal masa depannya di tengah musim. Keputusan pensiun atau lanjut akan dia pilih berdasarkan performa di beberapa balapan awal. Terlebih balapan di Mugello yang menjadi sirkuit favoritnya, jika hasil balapan disini semakin buruk, pensiun di tahun ini bisa saja terjadi.

“Dia akan memutuskan itu. Dan orang-orang terdekatnya seperti saya dan Albi (Alberto Tebaldi) akan menghormati keputusan yang akan diambil. Kami sudah tahu posisi kami. Lanjut lagi di tahun depan,” seloroh Uccio sambil tertawa.

“Tapi yang terpenting adalah bersenang-senang,” tuntas dia.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini