ARIPITSTOP.COM – Proses penyembuhan cidera pada tulang humerus kanan Marc Marquez memang telah masuk babak baru, Sabtu (14/03/2021), Marc Marquez mengunggah sebuah video dirinya sedang berlatih menggunakan motor mini bike dan kemudian hari Minggu dirinya terbang ke Qatar untuk melakukan vaksinasi covid 19 dan langsung kembali lagi ke Spanyol, tak butuh waktu lama kini dia sudah pamer naik motor RC213V-S.

Dia tiba di bandara Barcelona-El Prat pada hari Senin siang. Di sana dia berbicara dengan seorang reporter dari Cuatro.

“Seluruh keluarga besar MotoGP berkesempatan divaksinasi. Tentu saja itu atas dasar sukarela dan saya memilih untuk melakukannya,” kata Marc Marquez.

“Jadi saya pergi ke Doha. Kemudian ketika giliran saya di Spanyol, vaksin yang seharusnya buat saya bisa digunakan oleh orang lain,” lanjut Marc dilansir dari Speedweek.

Yang menjadi pertanyaan besar apakah dirinya sudah siap untuk balapan di seri perdana nanti di Qatar, hal ini dijawab Marc dengan netral, semua tergantung dari kondisi fisiknya dan hal itu bisa saja memungkinkan terjadi.

“Saya tidak mengesampingkan kemungkinan ikut balapan pertama, tapi saya juga tidak berjanji. Karena dalam proses rehabilitasi selalu ada pasang surut,” kata Marc.

Namun setelah merasakan naik motor mini bike beberapa hari lalu, Marquez mengatakan dirinya sudah mendapatkan feel yang berbeda meski hanya naik sebuah motor kecil.

“Kemarin, setelah delapan bulan dan setelah mendapat persetujuan dari dokter usai pemeriksaan terakhir, saya akhirnya merasakan perasaan ini lagi meski menggunakan mini moto,” tutup Marquez.

Kita tunggu saja akhir bulan ini apakah Marquez akan kembali memasuki babak baru…

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini