ARIPITSTOP.COM – Lagi dan lagi terus lagi… inilah jiplakan yang tiada hentinya dari negeri tirai bambu, kali ini korbannya adalah Vespa 946 yang harganya motornya setara dengan mobil LCGC namun oleh pabrikan jiplakan asal Cina hanya dijual sekitar 6jutaan rupiah saja.

Vespa 946, sesuai namanya jika motor klasik ini desainnya memadukan unsur klasik dan masa depan, dan dibuat dengan inspirasi dari model yang hadir pada 1946 silam. Vespa 946 menjadi produk yang kerap jadi bahan kolaborasi dengan desainer ternama, mulai dari Giorgio Armani hingga Christian Dior. Tak pelak motor ini menjadi simpanan para kaum sultan.

Desain memang unik banget, lampu depan bulat dengan dek depan yang tipis seperti halnya Vespa 2T. Bagian belakang bulat mirip tawon tetap dipertahankan, begitu juga dengan desain lampu, spatbor dan pijakan kaki, yang sengaja dibuat mirip Vespa lansiran zaman dahulu. Keunikan lain tampak pada bagian jok, yang dibuat seolah melayang.

Namun apa jadinya ketika motor ini dijiplak? dilihat dari situs Alibaba, motor ini terpampang jelas dijual bebas dengan harga sangat jauh lebih murah dari versi aslinya. Motor tersebut diproduksi dari Jiangsu, China. Bisa dibilang modelnya bisa dibilang mirip dengan Vespa 946 bahkan kemiripan mencapai 90%.

Harganya yang super murah (30 kali lebih murah dari Vespa 946 original), dijual sekitar 10 juta dong vietnam atau sekitar Rp 6 jutaan. Sebagai pembanding Vespa 946 Emporio Armani pada 2015 lalu dijual di Indonesia dengan harga Rp 196 juta, lalu Vespa 946 RED 2017 lalu dijual seharga Rp 199 juta (OTR Jakarta).

Specifications/Features:
ENGINE TYPE 125cc, 4 Stroke
Displacement 124.6ml
Engine Single Cylinder, 4 Stroke
Bore & Stroke 52.4×57.8
Cooling System Air Cooled
Compression Ratio 9.2:1
Fuel feed 90#
Max Power( Kw/rpm) 5.6/7500
Max Torque(N.M/rpm) 7.8/4000
Max Speed 80 kmph
Ground clearance 110 mm
Fuel consumption 2.4L/100KM
Drive Train CVT
Ignition CDI
Transmission Belt
Fuel tank capacity 5L
Starting System Electric+kick start
Front Brakes Disc brake
Rear Brake Drum brake
Front suspension Hydraulic Suspension
Rear suspension Hydraulic Suspension
Front wheels alum
Rear wheels alum
Wheel Base 1310 mm
Seat Height 780 mm
Payload 150kg
Net Weight 93
Gross Weight 108

 

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini