ARIPITSTOP.COM – Suzuki Saluto 125, menjadi salah satu motor yang ditunggu2 oleh bikers Indonesia meski sebenarnya sampai saat ini belum ada kepastian apakah motor ini akan segera diboyong oleh PT SIS ke Indonesia dari Taiwan. Secara desain yang apik nan cantik yang membuat para bikers Indonesia kesengsem dengan motor matic retro ini, lalu seandainya motor ini diboyong ke Indonesia, berapa harga Saluto 125 nantinya akan dibanderol?.

Melihat pangsa pasar dari Suzuki Saluto 125, hal tentu kelas motor ini bukan seperti matic entry level seperti Suzuki Nex dan kawan2, karena pasar motor ini akan jauh lebih kecil karena sudah masuk kategori motor hobi bukan motor dipakai harian meski sudah tak sedikit yang memakai motor jenis ini di jalanan sebagai motor harian, terutama di kalangan anak muda jaman sekarang yang justru pada kembali ke motor2 retro dibandingkan motor sport, seperti kalangan remaja anak SMA dan kuliahan.

Tengok saja para remaja yang kini pada demen naik Vespa matic, sudah cukup banyak atpm di Indonesia yang bermain di kelas motor retro matic seperti yang sudah meraja lela dikelas ini adalah pabrikan Vespa asal Italia yang sudah terkenal dengan harga motornya yang cukup wow… meski untuk sekelas motor 125cc harganya cukup rendah seperti Vespa LX 125 yang dibanderol Rp 38jutaan, kemudian ada satu lagi Vespa S 125 yang dibanderol Rp 39,5jutaan. Ada pabrikan asal Ciina yaitu Kymco yang menjual Kymco Like 150i yang harganya dikisaran 29-30 jutaan rupiah, lalu yang paling murah ada SYM Attila 125 yang dibanderol Rp 23jutaan.

Sudah cukup banyak pabrikan yang bermain di kelas ini, lalu bagaimana dengan kesempatan Suzuki Saluto 125?. Pertanyaan yang pertama tentunya apakah motor ini bisa dilokalkan?, untuk saat ini hal yang tidak mungkin kalau dilokalkan mengingat pusat pengembangan motor ini berada di Taiwan, akan menjadi sangat mahal biaya yang dikeluarkan oleh Suzuki jika akan melokalkan motor ini di Indonesia. Seperti contohnya Suzuki Indonesia yang menjadi pusat global produksi GSX 150 series, semua negara mengimpor dari Indonesia. Jalan satunya adalah memasukkan dengna cara CBU atau CKD jika memungkinkan.

Mengutip dari situs resmi Suzuki Taiwan, harga Suzuki Saluto 125 mencapai NTD78.000, atau setara dengan Rp 3jutaan. Bisa dilihat kalau motor ini jika masuk secara CBU akan kemungkinan dibanderol antara Rp 35 jutaan atau menyentuh angka Rp 40 jutaan. Kalau melihat harga dari kompetitor diatas, harga dikisaran 35-40 jutaan merupakan sebuah harga impian…

17 KOMENTAR

  1. Yah berat kalo di atas 35juta pasti pada pilih Vespa.
    Di bawah 35juta kena Kymco Like yang udah 150cc dan lumayan banyak fitur.
    Harga logis yah dibawah 30juta bersaing sama Sym Attila yang juga 125cc.
    Menurut saya untuk kategori ini pekerjaan yang berat itu bangun SUB-BRAND dan KOMUNITAS. Masyarakat tahunya matik klasik premium yah Vespa, matik klasik terjangkau yah Scoopy. Itu yang selama ini sulit dilakukan SUZUKI.

  2. kenapa motor yg Hampir Davidson tak ada yg dijual seharga HD asli yah ? karena modelnya Vespa-like jadi bisa seharga Vespa juga ?

  3. Spek di sana kan udah ABS,di sini jangan pakai ABS.harga pasti harga nya di bawah 30 juta.
    Kalau di lokal kan harga samain sama Scoopy.

  4. Kalau tidak bisa dilokalkan, dan harga tidak bisa bersaing dengan motor-motor matic berkubikasi 125 CC lokal mendingan tidak usah kang…kecuali Suzuki mampu melakukannya, Insya Allah saya akan ikut ngantre di dealer.

  5. mau laris manis dan auto mendongkrak MS langsung ngalahin yamaha?.. mau langsung menjungkalkan scoopy?..
    jual di harga di bawah 15juta!!!!!

Tinggalkan Balasan ke San Carlo Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini