ARIPITSTOP.COM – Dovizioso yang sebelumnya mengumumkan istirahat balapan di musim 2021 setelah bercerai dengan Ducati, sangat santer dikabarkan akan menggantikan posisi Marc Marquez yang harus absen karena masih proses penyembuhan akibat patah tulang tangannya. Namun ketika latihan mengisi waktu luangnya, pembalap asal Italia ini justru memakai motor Yamaha.

Meski memutuskan untuk istirahat balap dimusim 2021, Dovzioso terus latihan di luar arena balap yang biasanya untuk mempertahankan feel alias naluri balapan agar tidak hilang meski tidak balapan di trek aspal. Para pembalap MotoGP justru lebih memilih latihan memakai motorcross, salah satunya seperti yang dilakukan oleh Dovizioso. Bahkan Dovizioso dikabarkan akan mengikuti balapan Motorcross untuk mengisi luang di tahun 2021.

Berstatus bebas kontrak, dirinya bebas memilih jenis motor apa saja yang dipilih untuk latihan motorcross. Motor yang dipilihnya kali ini bukan Honda atau malah Ducati melainkan motor dari Yamaha. Dovizioso memamerkan motor motocross Yamaha, pemenang MotoGP 15 kali menyelesaikan kamp pelatihan di Sardinia dan menggunakan kesempatan untuk mempresentasikan motor barunya untuk musim 2021.

Runner-up MotoGP tiga itu ingin mengejar hasrat bermain offroad. Dia pun akan mengikuti lebih dari 20 balapan motocross. Mantan pembalap pabrikan Ducati itu kembali menggunakan nomor awal aslinya 34 yang di MotoGP dilarang digunakan untuk menghormati Kevin Schwantz. Bermain motocross, Dovizioso beralih ke Yamaha.

Dovi menghadirkan motor barunya, Yamaha YZ250F, bersama dengan van desain barunya. Dengan perlengkapan yang baik, pemenang MotoGP 15 kali itu pergi ke Sardinia, di mana dia ingin berlatih selama seminggu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini