ARIPITSTOP.COM – Misteri kerusakan mesin Yamaha M1 yag terjadi ketika balapan seri pertama di Jerez akhirnya terkuak, kasak kusuk mengenai Yamaha akan mengajukan penggantian klep hingga akhirnya dikonfirmasi batal mengajukan penggantian klep namun pada akhirnya justru Yamaha mengganti part baru tanpa ijin hingga akhirnya kini Yamaha resmi mendapatkan hukuman.

Kerusakan pada mesin motor M1 yang digunakan Rossi, Vinales, dan Morbideli di baapan Jerez 2020 menjadi awal mula petaka dari tim Yamaha di musim 2020. Yamaha langsung mengirim mesin yang rusak diterbangkan ke Iwata Jepang untuk diteliti lebih lanjut mengenai penyebab terjadinya kerusakan.

Akhirnya Yamaha menemukan titik terang bahwa mesin Yamaha M1 2020 punya masalah di bagian klep, Yamaha sempat dikabarkan mengajukan penggantian klep ini namun akhirnya batal. Karena ketika Yamaha mengajukan penggantian klep, semua tim pabrikan MotoGP harus hadir menjadi saksi ketika mesin M1 dipretelin, ini artinya Yamaha membuka rahasia mesinnya ke kompetitor. Maka keinginan mengganti klep akhirnya diurungkan oleh Yamaha.

Akan tetapi, penyelidikan yang dilakukan oleh FIM MotoGP stewards menemukan fakta jika Yamaha telah mengganti part secara ilegal karena tidak meminta persetujuan kepada MSMA. Atas tindakan ini maka Yamaha mendapatkan Penalty berupa pengurangan poin.

Yamaha secara Manufaktur telah RESMI diberi sangsi pengurangan Point sebanyak 50 Point. Monster Energy Yamaha MotoGP memperoleh pengurangan Team Point sebanyak 20 point sementara Petronas Yamaha SRT MotoGP mengalami pengurangan point Team sebanyal 37 point.

Namun pihak FIM MotoGP stewards dalam pengumumannya tidak menjelaskan secara detail mengenai Part dan dimana Event kejadiannya, namun melihat jumlah pengurangan point yang mereka  ( manufaktur dan Team ) peroleh memang sangat mengindikasikan bahwa ini berkaitan dengan dua Race pembuka Grand Prix Jerez, yang setelah race tersebut Yamaha ingin mengajukan penggantian klep.

Meski tim Yamaha resmi mendapatkan pengurangan poin, tetapi untuk para keempat pembalap Yamaha pihak FIM MotoGP stewards mengatakan jika mereka aman tidak akan mendapatkan hukuman pengurangan poin. Andai saja poin pembalap ikit dikurangi maka Quartararo, Vinales dan Morbidelli pasti mentalnya akan jatuh dalam memperebutkan gelar juara dunia.

Terhadap putusan ini Yamaha berhak Melakukan banding Ke FIM Appeal Stewards.

Klasemen sementara setelah Yamaha mendapatkan penalty:

CONSTRUCTOR CHAMPIONSHIP:
Ducati – 171
Suzuki – 163
Yamaha – 158
KTM – 143
Honda – 117
Aprilia – 36

TEAM CHAMPIONSHIP:
Team Suzuki Ecstar – 242
Petronas Yamaha SRT – 198
Ducati Team – 180
Red Bull KTM Factory Racing – 157
Monster Energy Yamaha MotoGP – 156
Pramac Racing – 128

4 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Kobayogas Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini