ARIPITSTOP.COM – Viral sebuah video yang memperlihatkan rombongan para pesepeda lagi dan lagi menerobos lampu merah, kejadian seperti ini bukan pertama kalinya namun sudah sering sekali terjadi. Jika ada pesepeda yang ketabrak kendaraan bahkan seumpama sampai meninggal, lalu siapa yang akan disalahkan?.
Bersepeda kini menjadi olahraga yang sedang ngetrend di Masyarakat, bahkan mereka sampai membuat komunitas untuk kumpul2 atau bersepeda bareng2 agar lebih menyenangkan. Sayangnya aktivitas bersepeda di jalan raya tak diikuti dengan kesadaran menaati aturan lalu lintas yang berlaku. Padahal, kebiasaan itu jika terus menerus dilakukan bepotensi membahayakan pesepeda itu sendiri, maupun pemakai jalan lain.
Salah satu contohnya seperti video yang beredar di media sosial Instagram. Rekaman gambar yang diunggah melalui akun @newdramaojol.id memperlihatkan rombongan pesepeda dengan kostum yang seragam di sebuah jalan raya menerobos lampu merah, bahkan terlihat mobil sampai berhenti agar tidak terjadi insiden.
Jelas saja aksi pesepeda yang bahkan membuat mobil dan motor dari arah berlawanan sempat terhenti, kelakuan seperti ini tidak boleh untuk ditiru. Selain untuk keselamatan diri sendiri tentunya demi keselamatan pengguna jalan yang lainnya.
Karena rambu2 lalu lintas untuk kendaraan Bermotor…bukan idiot seperti mereka…?
Gokil
Itu kok dengkul pesepeda keliatannya gak dipakein helm yaa…ntar kalo ketabrak bsa gegar otak loh karena gk ada pelindung
Jenenge pekok bin goblok
Mungkin mindset mereka, traffic light itu berlaku buat kendaraan bermotor saja, jadi mereka abaikan
Jalan raya aturan lalu lintasnya untuk semua pengendara… Baik kendaraan bermotor dan kendaraan tenaga nasi bungkus & es teh manis ?