ARIPITSTOP.COM – Ada dua pabrikan motor asal Jepang yang bersaing di Indonesia di kelas motor matic premium 150cc, Yamaha dengan Nmax dan Honda dengan PCX 150. Kedua motor ini paling dicari di kelas matic 150cc, terlebih kini pasar sport dan bebek yang semakin lesu.

Melihat laman website resmi Yamaha di bulan Juli 2020 ini, terlihat ada 4 tipe motor Nmax yang dipajang yaitu Nmax versi lama dan Nmax versi terbaru. Kita ketahui jika sebelumnya Yamaha merilis Nmax terbaru di awal tahun 2020 ini, namun secara bersamaan varian Nmax lama masih juga dijual oleh Yamaha Indonesia.

Harga terendah Yamaha Nmax dibanderol Rp 28.545.000 untuk model standar tahun 2019 non Anti-lock Brake System (ABS). Sementara varian termahal adalah All New Nmax 155 Connected/ABS yang berharga Rp 33.750.000.

All New Nmax 155 Connected/ABS terdiri dari warna Matte Black, Matte Blue, Glossy White. Sedangkan All New Nmax 155 Standard warna Matte Black, Matte Blue, Glossy White, Matte Red.

Berikut harga Nmax Juli 2020 :

  • Nmax Standar (2019) Rp 28.545.000
  • Nmax ABS(2019) Rp 32.265.000
  • All New Nmax 155 Standard Rp 29.750.000
  • All New Nmax 155 Connected/ABS Rp 33.750.000

Sementara itu untuk Honda PCX 150 sejak dirilis tahun 2017 silam, sampai saat ini belum mendapatkan update desain terbaru. Konon di tahun 2021 nanti PCX akan dihadirkan dengan fitur2 lebih komplit serta mesin baru dengan 4 klep.

Dilihat dari situr website resmi Honda Indonesia, harga Honda PCX – CBS dibanderol Rp 29.483.000 sedangkan varian termahal dari Honda PCX sudah mengusung teknologi hybrid yang dijual Rp 43.293.000. Honda PCX tersedia dalam pilihan warna Glorious Matte Black, Royal Matte Blue, Magnificient Matte Brown, Majestic Matte Red, dan Wonderful White.

Berikut harga Honda PCX 150 Juli 2020 :

  • PCX 150 CBS Rp 29.843.000
  • PCX 150 ABS Rp 32.842.000
  • PCX Hybrid Rp 43.293.000

3 KOMENTAR

  1. Mau di jual di angka 50 pun akan ada yg beli
    Semakin overprice semakin sejahtera pula karyawan astra group

Tinggalkan Balasan ke Awe buka nglapak Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini