ARIPITSTOP.COM – Harga minyak mentah dunia yang terus mengalami penurunan mempengaruhi harga jual eceran yang ikut turun, bahkan di Malaysia harga BBM terus mengalami penurunan dalam setiap minggunya.

Pemerintah Malaysia mengumumkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang berlaku untuk periode 2-8 Mei mendatang. Pembaruan harga BBM meliputi kadar oktan RON 95, RON 97, dan juga bahan bakar diesel.

Mengutip dari Paultan, bahan bakar dengan RON 95 dibanderol sekitar RM 1,25 atau setara Rp 4.326 per liter, untuk bahan bakar RON 97 dihargai RM 1,55 atau Rp 5.365 per liter. Sedangkan bahan bakar diesel dibanderol RM 1,40 atau setara Rp 4.845 per liter.

Harga minyak mentah dunia mengalami penurunan yang signifikan bahkan dibilang anjlok akibat pandemi virus Corona yang merebak secara global. Stok yang melimpah namun permintaan terus menurun membuat harga minyak mentah mengalami penurunan paling tajam dalam sejarah.

Mengutip globalpetrolprices.com, pada 16 Maret lalu Malaysia menetapkan harga BBM dengan kadar oktan 95 senilai US$ 0,42 per liter setara Rp 6.510 per liter (kurs Rp 15.500 per dollar AS). Angka ini turun tipis dibandingkan posisi 9 Maret senilai US$ 0,44 per liter.

Sepekan kemudian (23 Maret), Malaysia memberlakukan harga BBM US$ 0,33 per liter. Pada 30 Maret dan 6 April, harga BBM kembali melorot masing-masing ke level US$ 0,32 dan US$ 0,30 per liter, hingga akhirnya bertengger di posisi US$ 0,29 per liter atau Rp 4.495 per liter per 13 April lalu.

Sayangnya penurunan harga BBM belum bisa dinikmati secara keseluruhan oleh Masyarakat Indonesia, karena saat ini pihak Pertamina hanya memberikan diskon sebesar 30% untuk 2.000 pembeli pertama setiap harinya memakai aplikasi My pertamina selama bulan Ramadhan.

4 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Jaya Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini