ARIPITSTOP.COM – Kembalinya Lorenzo ke Yamaha menjadi tidak menutup kemungkinan akan kembali balapan setelah memutuskan pensiun, dan menjadi menarik ketika Rossi yang di 2021 belum memiliki tim karena tergusur oleh Quartararo akan pindah ke Petronas dan Morbidelli digaet pabrikan lain. Maka memang aneh dan menarik ketika Rossi dan Lorenzo kembali satu tim berada di Petronas.

Lin Jarvis mengatakan tidak menutup kemungkinan Lorenzo yang saat ini hanya sebagai test rider akan kembali balapan dan membatalkan pensiunnya, melihat hasil tes pramusim musim di Sepang pekan kemarin, Lorenzo ternyata masih nyaman diatas motor M1. Namun semua tergantung pada Petronas karena Yamaha sudah menggaet Vinales dan Quartararo untuk musim 2021& 2022.

Jarvis pun meyakini takkan ada tempat bagi Lorenzo di Petronas SRT jika tim asal Malaysia itu memilih mempertahankan Morbidelli dan menaungi Rossi. Meski begitu, apa pun bisa terjadi jika Morbidelli pindah ke pabrikan lain.

“Jika Franco bertahan di Petronas dan Vale turun di tim itu, maka jelas tak ada tempat untuk Jorge. Tapi akan selalu ada kemungkinan Franky digaet pabrikan lain. MotoGP punya enam pabrikan, dan semua orang butuh dua rider cepat,” ujar Jarvis kepada Sky Sport.

Lin Jarvis juga mengatakan jika kemungkinan kecil jika Morbidelli akan dilepas oleh Petronas, namun bisa saja terjadi jika dia pergi makan Lorenzo masuk meskipun jadi terasa aneh Rossi dan Lorenzo kembali satu tim.

“Saya berharap Franky bertahan, tapi siapa tahu? Melihat Vale dan Jorge bertandem lagi bakal sangat, sangat aneh tapi menarik. Secara pribadi, saya rasa itu mustahil terjadi, tapi siapa tahu?” pungkas Jarvis.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini