ARIPITSTOP.COM – Jika beberapa tim pabrikan bersedih akibat pembalapnya pada terjatuh dan gagal podium, berbeda dengan KTM yang menorehkan hasil manis di semua kelas di MotoGP seri final Valencia. Tiga pembalap dari tiga kelas berbeda mendapatkan podium.

Podium pertama diraih oleh Oncu di kelas Moto3, sekalinya turun di Moto3 dirinya langsung menorehkan kemenangan bagi tim KTM. Kemenangan Can Oncu uniknya Oncu berstatus sebagai pebalap wildcard.

Oncu pun sukses menjadi rider termuda dalam sejarah yang mampu merebut kemenangan di arena Grand Prix dalam usia 15 tahun 115 hari, mematahkan rekor Scott Redding yang memenangkan GP125 Inggris 2008 dalam usia 15 tahun 170 hari.

Sedangkan di kelas Moto2, Miguel Oliveira mempersembahkan podium tertinggi untuk Red Bull KTM Ajo. Ini merupakan kemenangan ketiga Miguel di kelas Moto2 musim ini.

Pol Espargaro tampak bahagia karena untuk pertama kalinya mempersembahkan podium bagi KTM sejak tim ini turun di kelas MotoGP tahun 2017 lalu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini