ARIPITSTOP.COM – Mau nekat terobos trek sirkuit ketika sedang berlangsung balapan ?, jangan lakukan kalau tidak mau dipenjara. Namun hal ini terjadi di luar negeri dimana peraturan dan hukum benar2 dijalankan tidak ada toleransi sehingga menjadi pembejaran yang besar. Salah satunya yang dialami oleh James Williams Ford yang berasal dari Yorkshire, Inggris yang harus dipenjara akibat nekat masuk ke trek.

Kejadian ini terjadi di balapan paling menyeramkan yaitu Isle of Man TT, balapan yang terkenal dengan korban nyawa melayang setiap event tahunan di digelar. Seorang penonton bernama James Williams Ford yang nekat memasuki salah satu area trek di dekat Half Way House di Crosby. Ford bahkan berani menantang marshal saat itu menegurnya untuk menjauh dari trek.

“Saya tidak mau. Kalau Anda ingin memanggil polisi, pastikan bahwa mereka datang dalam pasukan yang besar,” kata Ford kepada marshal saat itu. Harapan Ford akhirnya terwujud. Polisi yang datang ke lokasi terpaksa meringkusnya meski harus membuat perlombaan tertunda selama 20 menit.

Ford kemudian dijatuhi hukuman empat minggu penjara dan larangan menghadiri event Isle of Man selama lima tahun.

Isle of Man TT memang memiliki jejak rekor sebagai salah satu balapan yang paling berbahaya. Tercatat ada delapan pembalap yang kehilangan nyawa mereka dalam lima tahun terakhir, tiga di antaranya terjadi pada event tahun lalu. Maka tidak heran jika kejadian ini ditangani secara serius.

Ini salah satu satu konsekuensi penonton di luar negeri, dan seharusnya kejadian ini juga menjadi perhatian khusus buat para penyelenggara balapan di tanah air. Keselamatan pembalap menjadi prioritas nomor satu dan tentunya juga keselamatan para penonton tidak bisa diabaikan dengan yang pasti adalah lay out sirkuit memastikan semua aman.

sumber : bbc

2 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Boni Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini