ARIPITSTOP.COM – Pada saat pertama kali melihat helm RSV dan melihat logonya, pasti yang ada di benak kita adalah helm ini buatan negara Italia. Namun ternyata salah, karena helm RSV merupakan asli produk Indonesia dan kualitasnya juga sudah tidak diragukan lagi karena sudah memenuhi standar DOT dan SNI.

Pasar roda dua di Indonesia yang mencapai 6 juta unit setiap tahunnya, menjadi pasar yang menggiurkan untuk bisnis di bidang yang berhubungan dengan motor. Salah satunya dari industri pendukung seperti helm. Strategi bisnis pun harus diterapkan disini, kita bisa lihat pembalap motor papan atas rata2 berasal dari Eropa salah satunya Italia. Serta pandangan dari konsumen yang masih berpandangan bahwa produk Eropa lebih bagus dibandingkan produk lokal, padahal sebenarnya produk lokal saat ini sudah bisa bersaing bahkan tidak kalah kualitasnya dengna produk Eropa.

“Sebenarnya produk Indonesia itu udah bagus, cuma brandnya saja enggak ada yang bisa mengangkat sisi produknya. Jadi inilah cara kami mengangkat produknya ke dunia Internasional,” ungkap Richard Ryan, Executive Director RSV.

Jadi ini hanya startegi marketing saja bro, terlebih RSV sudah resmi ditunjuk sebagai official Merchandise team Gresini Racing Team Moto2. Penunjukan helm RSV menjadi salah satu indikasi bahwa produk-produk asal Indonesia ternyata bisa bersaing di kancah internasional. Seperti kita ketahui, ajang MotoGP banyak didominasi produk-produk negara maju seperti Amerika, Italia, Inggris, Jepang juga Korea. Menurut Richard Ryan, dengan ditunjuknya RSV Helmet menjadi helm resmi apparel dari Gresini Racing membuktikan bahwa produk dari RSV Helmet secara kualitas dan standarisasi keamanan sudah tidak perlu diragukan lagi.

10 KOMENTAR

  1. Sepertinya masih byk cara utk mengangkat brand.. Belajarlah dgn merek lokal lainnya.. Byk banget noh..
    Respiro, Eiger, KYT, NHK, Aspira, dll.. Masa sama obat herbal aja kalah.. Antangin noh..

  2. Cara pikir marketing tempo doeloe. jaman sekarang konsumen udah pinter. kl mau prestis ada cap bendera itali orang uda pasti cari agv, nolan. untung rsv masih menang di harga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini