ARIPITSTOP.COM – Sebelumnya Pedrosa mengalami kecelakaan fatal saat balapan di Argentina, balapan baru berjalan satu lap namun Pedrosa terjatuh setelah bersenggolan dengan Zarco. Pedrosa mengalami highside dan tubuhnya terjatuh keras di aspal pada tikungan 13 Sirkuit Termas de Rio Hondo, usai bersenggolan dengan rider Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco dalam memperebutkan posisi ketiga.

Kemudian Pedrosa langsung diterbangkan ke Barcelona, Spanyol pada Selasa (10/4), dia pun segera menjalani pemeriksaan medis dan CT scan 3D. Usai dinyatakan mengalami keretakan tulang pada pergelangan tangan kanan, dia segera menjalani operasi di Hospital Universitari Dexeus.

Masih belum sembuh total, Pedrosa memaksakan tampil diminggu berikutnya tepatnya di Austin dan mendapatkan hasil yang bagus. Namun ketika menjalani seri keempat diJerez, nasib malang menimpanya. Pedrosa bersenggolan dengan Lorenzo yang menyebabkan tabrakan beruntun terjadi menyeret Dovizioso dan Pedrosa mengalami high crash…

Pedrosa memberikan pernyataan bahwa insiden tabrakan beruntun tersebut mempengaruhi kesehatannya. Menurut Pedrosa, setelah mengalami insiden tersebut ia merasakan sakit di bagian pangkal pahanya. “Saat itu, saya merasakan banyak rasa sakit pada pangkal paha bagian kanan yang bengkak. Besok saya diwajibkan untuk menjalani pemeriksaan rasa sakit yang saya alami untuk mengetahui apakah saya mampu lanjut balapan,” tutur Pedrosa.

Pedrosa tidak bisa menahan rasa kecewanya atas tragedi tersebut, “Tentang balapan, tentu saja itu sangat menyedihkan,” pungkas Pedrosa.

5 KOMENTAR

  1. Untungya Pedrosa tipe yang kalem and woles. Coba Kalo Kakek Legend. Mesti Langsung Koar-koar!!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini