ARIPITSTOP.COM – Hong Leong Yamaha Malaysia (HLYM) baru saja merayakan produksi motornya yang ke-4 juta, Yamaha masuk ke Malaysia sejak tahun 1979, butuh waktu hingga 39 tahun untuk bisa memproduksi motor sebanyak itu, sangat berbeda dengan Indonesia, satu pabrikan saja hanya membutuhkan waktu satu tahun bisa memproduksi motor sebanyak 5 juta unit.

Bisa dibayangkan… pabrikan Honda butuh waktu 1 tahun saja untuk mencapai angka 4 juta unit menjual motor di Indonesia sedangkan Yamaha Indonesia untuk mencapai produksi 4 juta unit butuh waktu sekitar 3 tahun, sedangkan Yamaha Malaysia harus butuh waktu 39 tahun untuk bisa mencapai angka itu, padahal Yamaha menjadi salah satu pabrikan Jepang laris manis di Malaysia.

Jadi jangan heran kalau angka 4 juta unit sungguh istimewa di Malaysia, kebetulan untuk motor yang tepat diproduksi ke-4 juta unit itu adalah MX King alias Y15ZR kalau di Malaysia. Bisa dilihat terlihat striping angka 4.000.000 di bodi motor MX King tersebut. Perlu kita ketahui kalau Yamaha Malsyia saat ini menjual motor seperti E115, Lagenda 115Z, 135LC, Y15ZR, Ego Avantiz, Ego Solariz, NMax, XMax 250, Fz150i, R225, MT-07 dan MT-09.

“Komitmen tanpa batas diberikan oleh tim kami yang berdedikasi, mulai dari personil pabrik hingga perwakilan penjualan, vendor dan mitra bisnis, serta saluran dealer di seluruh Malaysia yang telah membuat ini menjadi sukses. Saya juga ingin berterima kasih kepada Yamaha Motor Jepang atas dukungan mereka, ”kata Datuk Jim Khor, direktur pelaksana HLYM via Paultan.

Berikut beberapa gambarannya :

4 KOMENTAR

  1. @roy.
    hoax.
    yg benar MX King akan lebih kencang dr supra gtr jika piston+silinder blok diganti material standar balap.
    mx king sebenernya punya spek mantap tapi sayang materialnya ga bisa ngimbangi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini