image description
ARIPITSTOP.COM – Rabu 29 November 2017 bertempat di Rainbow Hils kawasan puncak Bogor, Kawasaki menggelar test ride motor terbaru mereka W175. Tes ride ini adalah untuk yang pertama kali diselenggarakan di Indonesia bahkan di dunia, dihadiri oleh media dan blogger yang antusia mencoba motor retro.
instagram-aripitstop

”Kawasaki W175 adalah model terbaru dari keluarga ā€œWā€. Mengikuti W800 dan W250, desain W175 dibuat simple dan tradisional dengan proporsi klasik yang tak lekang oleh waktu, sepeda motor dengan desain sepanjang masa. Walaupun masuk dalam segment dimana didominasi oleh model sport, bebek dan matic, W175 menawarkan alternative yang lebih berkelas.”’ sambutan Michael Candra Tanadhi selakuĀ Deputy Head Sales and Promotion Department KMI.

Motor ini tak disangka sudah memiliki banyak peminatnya, sejak dirilis di Kawasaki Bike Meet 18 November 2017 lalu, bagi konsumen yang ingin meminang W175 harap bersabar karena indennya bisa mencapai 1 bulan. Kuota 1.000 unit perbulan ternyata diluar perkiraan karena konsumen sangat antusias ingin menggeber motor retroĀ pertama dan satu-satunya di kelasnya. Kawasaki W175 mengadopsi mesin berkapasitas 177cc satu silinder. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 12,8 Tk pada 7.500 rpm, dengan torsi puncak 13,2 Nm pada 6.000 rpm. Tenaga dari mesin disalurkan ke roda melalui transmisi manual 5 percepatan.

“Indennya juga sudah banyak, dan jika dicek di dealer-dealer mencapai angka 1.500-an unit,” imbuh Michael di sela-sela acara test ride Kawasaki W175.

Motor retro ini memang menggoda banget, desain jadulnya memang seakan2 kita kembali ke tempo doeloe. Bahkan ketika saya dipinjami helm half face khas motor retro dan saya naik di motor W175 ini, kawan media ada yang menceletuk kalau saya mirip Bucek Depp. wadaauuuuuuuuuuuu… ciuuuuz nich ??? mosok wajah super ganteng gini dikatain mirip mantan istri TT DJ, hehehehe… begitu saya share di akun instagram dan facebook ternyata yang komentar memang luar biasa… mereka pada penasaran dengan motor terbaru dari Kawasaki yang dibanderol 29.8 juta untuk tipe standar dan 30,8 juta untuk tipe SE, dengan tiga pilihan warna hijau, putih dan hitam.

16 KOMENTAR

    • Jangan asal komen lah, tanya dulu
      Itu helm cuma buat foto saja sesuai dengan konsep motor
      Lihat foto paling bawah ketika tes.ride pakai helm apa itu?

Tinggalkan Balasan ke Katrok Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini