image description

Michael Van Der Mark pembalap Yamaha yang berlaga di Superbike akhirnya tidak jadi menggantikan Rossi di Aragon, Pembalap world SBK asal Belanda sebelumnya diumumkan oleh Yamaha untuk menggantikan Rossi guna mengisi kekosongan di tim Movistar Yamaha. Michael Van Der Mark akan menggeber M1 di seri Aragon dan Rossi dikabarkan paling cepat bisa tampil di seri Motegi Jepang, namun VDR tidak jadi tampil karena Rossi berhasil pulih dengan cepat dan bisa tampil di Aragon.
instagram-aripitstop

Unuiknya Van der Mark yang merupakan juara World Supersport 2014 belum pernah sekalipun naik motor M1. Semusim berikutnya, ia debut di WorldSBK bersama pabrikan Honda, sebelum kemudian hijrah ke Yamaha pada awal 2017. Meski belum pernah merasakan motor M1 namun buat Van Der Mark sudah tak asing dengan paddock MotoGP karena dia pernah berkompetisi di kelas 125cc pada 2010 dan balapan Moto2 di Assen musim 2011.

Saat seri Aragon kemarin, VDR tetap hadir di untuk menjadi cadangan jika seandainya Rossi batal ikut balapan akibat cideranya. Namun meski batal menggantikan Valentino Rossi di MotoGP Aragon, Spanyol akhir pekan lalu, rider Pata Yamaha WorldSBK, Michael van der Mark tetap akan mendapat kesempatan menjalani uji coba di atas motor Yamaha YZR-M1 dalam waktu dekat.

“Saya sudah tahu sejak awal bahwa hal ini akan terjadi. Hal ini selalu ada di kepala saya, tapi saya tak terlalu kecewa. Rasanya mengesankan melihat Vale cepat pulih. Meski saya tak berkendara di Aragon, saya akan mendapat kesempatan uji coba yang menyenangkan,” ujarnya.

Informasinya yang berkembang saat ini, VDR akan ikut terjun di uji coba pascamusim Valencia, Spanyol pada 14-15 November nanti. “Mereka ingin memberi saya kesempatan. Mereka ingin saya mengendarai motor MotoGP. Belum ada kepastian, tapi mereka berkata saya akan menjajal motor itu dan mereka akan mengaturnya,” tutupnya.

3 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke 3835group Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini