image description

Akhirnya Cal Crutchlow punya tandem di tim LCR Honda setelah dirinya mengeluh tidak enak dan berat sebagai pembalap tunggal karena harus mengembangkan motor sendirian untuk tim, dan hari ini Honda resmi mengumumkan bergabungnya Nakagami yang sebelumnya memang sudah menjadi pembalap yang dipantau oleh LCR Honda.
instagram-aripitstop

Pembalap Jepang itu telah berkompetisi di Moto2 sejak 2012, meraih kemenangan perdana di Assen musim lalu dan menempati peringkat keenam dalam klasemen akhir. Namun, Nakagami kesulitan untuk mengulangi performa apiknya pada musim ini. Ia berada di peringkat ketujuh dalam klasemen sementara, dan dengan koleksi tiga podium.

Dengan masuknya Nakagami di MotoGP, akhirnya ada pembalap Asia yang kembali bertarung di kelas MotoGP, dulu sudah ada pembalap Jepang lainnya yang ikut merasakan betapa kerasnya aspal MotoGP yaitu Hiroshi Aoyama. Hiroshi Aoyama merupakan pembalap Jepang terakhir yang menjadi pembalap penuh MotoGP pada 2014.

3 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini