begal-tewas

Aksi begal kembali terjadi di daerah pasuruan jawa timur, aksi begal memang sudah sangat meresahkan warga, tidak peduli latar belakang sang korban yang penting mereka bisa merampas harta benda sang korban bahkan tak segan2 untuk melukai hingga membunuh sang korban. Namun kali ini sungguh malang nasib sang begal yang tewas di tangan sang korban.

honda cengkareng

Nasib tragis menimpa sang begal, karena tidak berhasil membawa motor sang korban tapi malah tewas mengenaskan akibat bondet alias bom ikan yang dibawanya meledak, bermula saat korban mau kabur dari aksi pembegalan dan malah menabrak motor si begal, motor begal oleng dan terjatuh dan saat terjatuh itulah bom ikan yang dibawa begal meledak. Satu begal tewas mengenaskan. Kasatreksrim Polres Pasuruan Kota, AKP Riyanto mengungkapkan, pelaku diketahui bernama Sunito (30), warga Dusun Winong, Desa Pamatan, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo.

Kronologi :

  • Dua pelaku begal hendak melakukan perampasan motor milik Ani Wulandari (30), warga Desa Karangsentul, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan.
  • Kejadian ini terjadi pada Kamis pagi, (13/10/2016). Dengan TKP Jalan Raya Tembok – Bajangan termasuk Desa Bajangan, Kecamatan Gondangwetan, kabupaten setempat.
  • Saat itu korban mengantarkan suaminya kerja di Kebonagung, Kota Pasuruan, dengan menggunakan sepeda motor Honda Vario. Setelah di Kebonagung, korban kemudian balik kanan untuk pulang. Namun, saat di TKP korban dibuntuti oleh 2 sepeda motor yang semuanya sama-sama berboncengan.
  • Korban langsung dipepet dan hendak diambil kunci kontaknya oleh para pelaku. Mendapati hal itu, korban dengan spontan langsung tancap gas sepeda motornya hingga mengenai sepeda motor pelaku.
  • Pada saat itulah motor pelaku oleng. Kemudian pelaku terjatuh bersama motornya tersebut. Nah, seketika itu pula bondet yang dibawa pelaku meledak hingga mengenai satu orang hingga tewas di tempat.

sumber : berita jatim

19 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke blogger otomotif newbie Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini