new vixion advance black

Berikut data penjualan motor sport paling laris yang diambil dari AISI dari januari hingga juni 2015, ingat data ini tanpa ekspor alias penjualan di tanah air saja. Untuk penjualan motor sport ternyata mengalami penurunan dibandingkan tahun 2014.

Yamaha vixion masih menjadi motor sport paling laris di tahun 2015 ini, sepanjang 6 bulan pertama vixion bisa terserap hingga 135.742 unit meski angka ini mengalami penurunan dibandingkan periode yang sama di tahun 2014 yang mampu terserap hingga 221.712 unit sungguh mengalami penurunan yang drastis. Namun dibandingkan dengan kompetitor yaitu CB150R justru mengalami penurunan sangat tajam karena di semester 1 2015 hanya terjual 25.533 unit saja angka ini masih dari vixion dan dibandingkan periode yang sama di tahun 2014 CB150R terjual hingga 123.333 unit. Yup… CB150R mengalammi penurunan penjualan hingga 100ribu unit lebih…wow… mengejutkan…!.

Honda verza menempati posisi kedua terlaris yang mampu terserap hingga 39.945 unit, dalam sebulan verza bisa terjual hingga 6ribu unit lebih. Sedangkan Untuk CBR150R mampu terserap hingga 32.876 unit dan menjadi motor sport fairing terlaris yang dibuntuti oleh YZF-R15 yang terserap hingga 28.401 unit.

Kawasaki sepertinya akan mengandalkan KLX 150 untuk penjualan motor sport yang terlaris, KLX mampu terserap hingga 23.124 unit. Angka ini menjadi yang tertinggi di penjualan motor sport kawasaki karena motor sport kawasaki yang terlaris selanjutnya adalah Ninja 2Tak dan mirisnya Ninja 2T sudah tidak diproduksi lagi. NInja 150RR menjadi motor sport paling laris ke tujuh dengan penjualan hingga 12.374 unit dan untuk 150R terserap hingga 11.893 unit dan motor ini bulan depan sudah akan mengalami penurunan drastis karena para dealer kawasaki hanya akan menghabiskan sisa stok saja.

Motor sport terlaris selanjutnya ada motor sport kelas 250cc, Ninja 250 mampu terserap hingga 8.429 unit dan selanjutnya motor sport paling laris ke-10 ada Byson yang hanya terjual 5.641 unit, yup… byson ini terjual untuk verso karburator karena untuk tipe injeksi baru dipasarkan bulan juli.

  Tipe Jan-Juni 2015
1 Yamaha New Vixion 135.742
2 Honda Verza 39.945
3 Honda CBR150R 32.876
4 Yamaha YZF-R15 28.401
5 Honda CB150R 25.533
6 Kawasaki KLX 150 23.124
7 Kawasaki Ninja 150RR 12.374
8 Kawasaki Ninja 150R 11.893
9 Kawasaki Ninja 250 8.429
10 Yamaha Byson 5.641
11 Honsa New Megapro FI 4.414

31 KOMENTAR

    • Angka penjualan vixen ini yang bikin ahaem gelap mata maenin jurus fotocopy jilid 2. 😀

      Ingat, beli yang asli jangan yang fotocopyan ngoahahaha….

  1. Mo lihat next motornya Honce?
    Kemungkinan CRF150r untuk melibas KLX
    dan CBR 250 R twin untuk melibas R25 dan Ninja 250
    …tuh wis gambalng khan akhirnya R15 dikudeta CBR lokal..

  2. semua penjualan turun….
    bukan otomotif aja, pasar elektronik, furnitur, sembako juga pada turun pendapatan nya, masih lebih bagus taun kemaren…
    mungkin daya beli masyarakat yg turun, akibat ekonomi yg gk stabil..
    dikit2 naek dikit2 naek..
    semoga di smester ke2 ekonomi masyarakat jadi lebih baik…

  3. R25 ndak masuk 🙁
    Sport 250 masih dipegang Ninja, kekuatan brand image memang luar biasa! Atau R25 memang ga pantes menumbangkan Ninja?

  4. Fbh mah ud byk yg sadar klo dohc sesembahannya itu palsu terbukti dengan bnyk verza yg laku drpd dohc koplonya
    Ngoahahah

  5. Peringkat kan tergantung daya beli masarakat dan hrg jual…bukan soal jurus pabrikan…semua produsen sama² ok…sama² optimal

  6. Klo trend penjualan terus turun yg paling bingung sbnerny adlh AHM honda coz kapasitas produksi telanjur gede, karyawan telanjur bnyk, klo smakin negatif pertumbuhan jualanny jelas menejemenny akan mikirin efisiensi, udh takdir bhw yg ms plg gede pasti penjualan per unitny jg turun plg gede jd krywanny udh siap2…brdoa ajalah 🙂

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini