penembakan

Kejahatan sekarang makin marak saja nggak peduli disaat kondisi jalan ramai atau sepi, baru saja sahur sambil nonton berita di tv swasta ada kabar kalau baru saja terjadi penembakan terhadap biker di tengah kota jakarta.

Ahmad Syarifudin (29) ditembak orang tak dikenal (OTK), di Jalan Catur Tunggal Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Iqbal menjelaskan, kejadian tersebut berawal ketika korban sedang melintas di lokasi kejadian.

  • Secara tiba-tiba korban dipepet oleh dua orang yang mengendarai sepeda motor.
    “Korban langsung ditembak oleh pelaku dan mengenai paha sebelah kanannya,” ujar Kombes Pol Iqbal.
  • Usai tertembak, korban langsung rubuh dan terkapar di jalan raya. Warga yang melihat kejadian itu langsung membawa korban ke Rumah Sakit Satria Negara, Sunter, Jakarta Utara.
  • “Pelaku langsung melarikan diri,” imbuh Kabid Humas.
  • Saat ini, warga Sunter Muara RT 18 RW 05, Tanjung Priok, Jakarta Utara itu masih menjalani perawatan di rumah sakit.
  • “Kasus ini ditangani oleh Polsek Kemayoran. Untuk motif penembakan belum diketahui,” pungkas Kombes Pol Iqbal.

Hati2 bro, kejahatan semakin nekat nggak peduli kondisi jalan sepi atau ramai, keterangan dari sang korban sebelumnya dikira karena emosi ketika dijalan raya kemungkinan ada gesekan ketika riding.

Masalah kecil di jalan raya saja bisa berakibat fatal… sabar bro.

14 KOMENTAR

  1. Begitulah orang indonesia, egonya pada tinggi banget di jalanan, mau nya “harus gue yang paling cepet, orang lain ga boleh nyalip gue, gua penguasa jalanan”. Giliran diberhentiin Polisi, baru dah pasang muka melas. Hahaha

Tinggalkan Balasan ke EYD Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini