arrc sepang

Hari ini gelaran balapan paling akbar se-asia sudah dimulai, hari jumat pagi semua kelas sudah melakukan free practice 1. ARRC 2015 kali ini yang membuat perhatian khusus di kelas 250cc yaitu adanya kelas Asia Production 250cc di sini pabrikan yang turun dari indonesia hanya kawasaki dan yamaha. Lalu bagaimana hasil FP1 pagi ini dan hasil pebalap indonesia dari 5 kelas yang ada.

fp1 arrc sepang (1)

Dari kelas Supersport 600cc pebalap jepang Mokoto inagaki menjadi yang tercepat, pebalap jepang lain ternyata ada Noriyuki Haga yang sudah tidak asing lagi, yup… mantan pebalap superbike dan baru menempati posisi ke-10. Pebalap indonesia A.yudhistira mampu menjadi yang tercepat kedua diatas pebalap malaysia Md. Zamri Baba. Pebalap indonesia lainnya dibawah Yudhistira ada M.Fadli yang memakai CBR600RR menempati posisi ke-6 sedangkan pebalap honda lainnya Dimas ekky berhasil menjadi yang tercepat ke-13 Rafid topan ada di posisi ke-17.

fp1 arrc sepang

Masuk dikelas Asia Production 250cc pebalap jepang Takehiro yamamoto yang memakai motor NInja 250, disusul duo pebalap dari thailand Apiwat yang memakai CBR250R dan Peerapong dari yamaha. Untuk pebalap indonesia sendiri ada galang hendra pratama yang menempati urutan tercepat ke-6 lannjut ada Hasyim Zaki di urutan ke-7 dan Rusman fadhil di urutan ke-10 yang membela tim Yamaha Yamalube KYT Tunggal Jaya Racing, terlempar diatas sepuluh besar ada Andy Md Fadlyi yang memakai motor NInja 250 diurutan ke-17 serta di urutan ke-19 ada imanuel pratna yang memakai yamaha R25. Sayang Fitriansyah kete yang membela Faito Factory Racing tidak bisa menyelesaikan free practise 1 meski di FP 2 dia berhasil menjadi yang tercepat ke-4.

 

fp1 arrc sepang (2)

Di kelas underbone 130cc pebalap indonesia berhasil menjadi yang tercepat yaitu gupita kresna wardhana dari manual tech KYT Rextor sedangkan pebalapm indonesia lainnya Ferlando herlin berada di posisi tercepat ke-5 bersama Anggi permana putera diurutan ke-6 sedangkan iswandi muis dari Faito Factory Racing berhasil di posisi ke-14 dan posisi ke-15 diraih forianus roy.

fp1 arrc sepang (4)

Dikelas Asia Dream Cup alias one make race CBR250R pebalap indonesia dari AHM M.Febriansyah mampu bersaing di urutan ke-4 tercepat dan Yogha Dio Syachputra ada di posisi ke-9 tercepat. Eiiit ada pebalap ceweknyan nich Muklada dari thailand…

 

fp1 arrc sepang (3)

Untuk Suzuki Asian Challenge ternyata hasilnya bagus bro dari tiga pebalap indonesia masuk 5 besar semua, dari Dei Kurniawan yang menjadi tercepat kedua disusul Andreas disposisi ke-4 dan Adhi candra di posisi ke-5.

Jangan lupa race hari minggu pagi ya…

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini